JABARNEWS | BANDUNG – Gelandang Persib Bandung, Robi Darwis mengaku sangat gembira bisa turut berkontribusi membawa Tim Nasional (Timnas) Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 Uzbekistan.
Garuda Nusantara julukan Timnas U-20 memastikan diri lolos dengan predikat juara grup setelah menundukkan Vietnam 3-2 dalam laga penentuan di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu 18 September 2022 kemarin.
“Saya merasa bersyukur dengan pencapaian ini semua. Ini juga pertama kalinya saya tampil di ajang resmi bersama Timnas dan langsung bisa lolos ke Piala Asia 2023 nanti. Ini pengalaman yang luar biasa,” ujar gelandang yang mengenakan nomor punggung 14 di Timnas itu.
Tak hanya itu, Robi pun merasa bangga karena ia bersama Kakang Rudianto mampu membawa harum nama Pangeran Biru.
“Ini semua doa dari seluruh masyarakat Indonesia, keluarga dan pastinya Bobotoh. Saya sangat senang karena tentunya prestasi ini membawa kebanggan tersendiri untuk Persib,” Katanya.