Made Siap Tempur

JABARNEWS|BANDUNG – Kiper Persib Bandung, I Made Wirawan memastikan siap kembali merumput pada kompetisi Liga 1 2018 nanti. Karena dibekap cedera, kiper kelahiran Bali ini terpaksa harus menepi dari lapangan cukup lama.

Akibatnya, saat rekan-rekannya berjuang di lapangan pada ajang Piala Presiden lalu, Made harus puas hanya menyaksikannya dari tribun penonton. Tidak cuma itu saja, Made pun sempat menjalani perawatan karena gangguan pencernaan. Kondisi yang dialaminya itu membuat Made harus menjalani latihan terpisah.

Baca Juga:  Persib Santai, Tanggapi Rumor Bidikan Pemain Musim Depan

“Secara individu saya sudah siap.Sekarang kita masih punya sisa waktu beberapa hari lagi untuk memantapkan persiapan. Mudah-mudahan pada waktunya nanti kesiapan saya sudah lebih bagus lagi,” kata Made, Jumat (09/03/2018).

Pasca cedera dan sakit yang dialaminya, Made memastikan jika kondisinya sekarang ini sudah jauh lebih baik. Bahkan Made pun sudah bisa menjalani latihan bersama kiper Persib lainnya.

“Beberapa waktu lalu saya sempat cedera, lalu ada gangguan pencernaan juga yah. Makanya saya sempat menjalani latihan terpisah. Tapi sekarang udah bisa latihan bareng tim,” sebut kiper yang memaksi nomor punggung 78 ini.

Baca Juga:  Butler: PSMS Akan Bermain Dengan Pride

Untuk mengarungi Liga 1 dan juga Piala Indonesia 2018, Persib Bandung akan diperkuat oleh empat kiper. Dengan begitu bisa dipastikan akan membuat persaingan sesama penjaga gawang semakin ketat. Dari empat kiper itu, Made merupakan kiper paling senior namun dengan segudang pengalaman.

“Kita tetap profesional yah. Kita bersaing dalam artian menunjukan kemampuan masing-masing saat dilapangan. Tapi diluar lapangan kita normal aja,” tuturnya

Baca Juga:  Pemain Persib Wander Luiz Terkendala ke Indonesia

Lebih lanjut, saat disinggung mengenai laga perdana yang akan dilakoni Persib nanti, Made tidak memikirkan ingin main di kandang atau tandang dulu. Dimatanya main home atau pun away dulu sama saja.

“Sama aja sih. Kita juga enggak mikir ingin main kandang atau tandang dulu. Yang penting kita terus perbaiki performa tim supaya bisa lebih baik lagi,” tandasnya. (Ati)

Jabarnews|Berita Jawa Barat