Meski begitu, pelatih asal Belanda itu juga meminta kepada para anak asuhnya untuk tetap fokus kepada pertandingan melawan Madura United. Dengan begitu, permainan terbaik bisa keluar di pertandingan ini.
Dalam pertandingan ini, Persib tidak akan diperkuat Marc Klok dan Febri Hariyadi akibat hukuman akumulasi kartu kuning. Bagi Klok, ini adalah kelima kalinya ia harus absen karena hukuman larangan bermain.
Selain itu, Pangeran Biru juga masih melakukan pengamatan terhadap David Da Silva yang pada laga sebelumnya mendapat cedera.
“Kondisi David Da Silva masih menjadi pertanyaan untuk saat ini. Jadi, kami hanya bisa fokus mempersiapkan tim dan melihat siapa yang bisa tampil bugar di laga esok dan baru menentukan 11 pemain terbaik,” jelasnya.
Pelatih Madura United, Fabio Araujo Lefundes mengatakan Laskar Sapeh Kerrab akan berusaha menjegal langkah Persib di pertandingan besok. Ia pun telah menginstruksikan para pemainnya untuk fokus dan kerja keras demi bisa meraih tiga poin.