Persib Tak Anggap Enteng Siapapun Lawannya

JABARNEWS | BANDUNG – Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez pastikan pasukannya tidak akan menganggap enteng PSKC Cimahi pada laga tunda yang berlangsung di Stadion Wiradadaha Tasikmalaya, Rabu (15/8/2018).

Gomez mengatakan siapapun lawannya tidak ada pertandingan mudah dan enteng bagi skuat Maung Bandung. Terlebih saat ini Persib tercatat sebagai pemuncak dipapan klasemen Liga 1 2018.

“Siapapun lawannya tidak ada pertandingan mudah dan enteng bagi kita. Yang penting disetiap pertandingan harus konsentrasi untuk memenangkan pertandingan. Dan besok tentu kita akan serius, agar bisa lolos ke babak selanjutnya,” ujar Gomez kepada wartawan pada preskon prematch, Selasa (14/8/2018).

Baca Juga:  Kabar Baik Victor Igbonevo Sudah Mulai Berlatih Setelah Dikabrkan Sakit

Pelatih asal Argentina ini menyampaikan bagi Persib setiap pertandingan itu penting. Entah itu pertandingan di Liga 1 ataupun Piala Indonesia. Oleh sebab itulah, Gomez menyampaikan jika timnya tetap membidik kemenangan dipertandingan nanti.

“Bagi kita setiap pertandingan itu penting, mau di Liga atau Piala Indonesia. Besok pertandingan penting lainnya buat kita untuk meraih kemenangan,” bebernya.

Baca Juga:  Di Laga Sisa, Budiman Siapkan Rotasi Pemain PERSIB U-19

Disinggung mengenai persiapan Persib dalam menghadapi tim juara Liga 2 zona Jawa Barat besok, Gomez menyebutkan meski tanpa beberpa pemain inti dan tanpa persiapan di Bandung, tapi secara keseluruhan timnya siap untuk pertandingan besok.

“Persiapan kita bagus, pemain juga siap meskipun kita tidak bermain dengan beberapa pemain inti. Untuk persiapan sendiri, dua hari sebelumnya kita tidak melakukan persiapan di Bandung karena lapangan dipakai latihan Asian Games tapi kita masih bisa berlatih sore ini. Secara keseluruhan tim siap untuk besok,” tegasnya.

Baca Juga:  Aman, Persib Bandung Perpanjang Kontrak Teja Paku Alam Hingga 4 Musim Kedepan

Kendati sempat dibatalkan, Gomez memastikan jika hal itu tak akan mempengaruhi mental pemain. Gomez mengatakan dukungan yang diberikan bobotoh disetiap laga Persib terutama di pertandingan nanti akan menambah motivasi pasukannya.

“Sangat tidak ada pengaruhnya, kita sudah melakukan persiapan. Untuk bobotoh sendiri, dalam setiap pertandingan mau besar atau tidak besar animonya selalu besar. Dukungan mereka itu bagus untuk menambah motivasi kita,” pungkasnya. (Ati)

Jabarnews | Berita Jawa Barat