Soler : Lawan PS Tira, Persib Harus Kerja Keras

JABARNEWS | BANDUNG – Menghadapi PS Tira di laga perdana Liga 1 2018, asisten pelatih Persib Bandung, Fernando Soler tegaskan pasukannya harus bekerja keras untuk bisa mengamankan poin penuh dilaga kandang pertama.

Soler mengatakan pasukannya sudah mempersiapkan diri sejak tiga bulan lalu untuk pertandingan melawan PS Tira tersebut. Akan tetapi, untuk bisa memenangkan pertandingan persiapan itu harus dibarengi dengan kerja keras di lapangan.

“Untuk pertandingan besok kita sudah siap. Pertandingan besok, merupakan laga kandang pertama. Terlepas dari itu penting untuk kita kerja keras dipertandingan besok. Mudah-mudahan mendapatkan tiga poin pertama di kandang ya,” kata Soler mewakili Mario Gomez pada preskon prematch Persib kontra PS Tira di Graha Persib, Jln. Sulanjana Bandung, Minggu (25/03/2018).

Baca Juga:  Ternyata Begini Kronologi Pelemparan Bus Persib Bandung

Sebelumnya pelatih Persib, Mario Gomez sempat mengatakan idealnya persiapan itu harus dilakukan selama enam bulan. Namun, Persib sendiri hanya melakukan persiapan selama tiga bulan. Mengenai hal itu, Soler menegaskan jika tiga bulan sudah cukup bagi pasukannya untuk bisa menjalin chemistry.

“Saya pikir tiga bulan sudah cukup. Dalam jangka waktu tersebut anak-anak sekarang sudah seperti keluarga, sudah mengerti apa yang dimain pemain lain saat dilapangan. Besok adalah pertandingan penting, mudah-mudahan semuanya bisa lihat bagaimana permainan kita (Persib) ya,” ungkapnya.

Baca Juga:  Persib Tolak Jika Pertandingan Persib vs Persija Digelar 3 Mei

Sebagai persiapan terakhir, pada akhir pekan lalu Persib Bandung menggelar laga uji coba melawan Arema FC. Dipertandingan tersebut skuat Maung Bandung menang dengan skor 2-1. Satu gol yang dibuat Arema disebutkan Gomez sebelumnya karena pemain kurang konsentrasi sehingga membiarkan satu pemain Arema lepas dari penjagaan.

Disampaikan Soler, menghadapi pertandingan besok, pihaknya sudah percaya dengan konsentrasi pemain. Dia pun melihat saat lawan Arema, pasukannya sudah bekerja keras di lapangan dan kondisinya dipastikan bagus.

Baca Juga:  Persib Bandung Reuni dengan Gomez di Babak 8 Besar Piala Indonesia

Pada kesempatan itu, Soler memastikan jika dipertandingan melawan PS Tira nanti, skuat Maung Bandung tidak akan didampingi Mario Gomez, karena untuk sementara dia harus pulang, karena ada masalah keluarga.

“Untuk pertandingan besok Mario tidak akan ada disini, karena istrinya harus di operasi jadi dia harus pulang ke Argentina. Mudah-mudahan minggu depan dia sudah ada disini (Bandung) lagi,” tandasnya. (Ati)

Jabarnews|Berita Jawa Barat