Tiba Di Papua, Persib Langsung Berlatih

JABARNEWS | BANDUNG – Tak ingin membuang-buang waktu, Persib Bandung langsung menggeber persiapan untuk menghadapi Persipura dengan menggelar latihan di Lapangan Argapura, Jayapura, Kamis (11/10/2018) sore waktu setempat.

Skuat Maung Bandung sendri baru tiba di Papua tadi pagi, setelah menempuh perjalanan cukup jauh dari Balikpapan pada Rabu (10/10/2018) malam. Kendati begitu, pelatih Persib, Mario Gomez langsung memberikan menu latihan kepada pasukannya dengan intensitas yang cukup tinggi. Seakan tak merasakan kelelahan, Supardi dan kawan-kawan tetap antusias menjalani menu latihan yang diberikan Gomez.

Baca Juga:  Menuju Tasik, Persib Tanpa Sejumlah Pemain Inti

Mengenai alasannya langsung menggelar latihan meski tim baru sampai, disebutkan Gomez dirinya tak ingin membuang waktu yang ada dengan bersantai. Dikatakannya, timnya harus bekerja keras untuk mempertahankan posisi puncak.

“Ya kami bisa berlatih dan istirahat di sini setelah pemain melakukan perjalanan jauh dan cuaca di sini cukup panas. Kami punya waktu 4 hari untuk berlatih di sini sebelum hadapi pertandingan selanjutnya,” ujar Gomez, Kamis (11/10/2018).

Baca Juga:  Febri Hariyadi Absen dalam Laga Ujicoba Persib Lawan Persis dan PSS

Bermain di Papua tentunya berbeda dengan di Bandung. Terutama perbedaan cuaca yang dirasakan skuat Maung Bandung. Selain mempersiapkan pasukannya dengan taktik dan strategi, pelatih asal Argentina ini menyebutkan jika pasukannya memiliki waktu lima hari untuk membiasakan diri dengan cuaca panas di Papua.

Baca Juga:  Jelang Melawan PSM Makassar, Gomez Pulangkan Tujuh Pemain

“Ya di sini panas berbeda dengan Bandung. Dan kami akan main di sini pukul 15.30 atau pukul 14.00 WIB. Kita punya waktu 5 hari untuk membiasakan diri berada di sini,” tuturnya. (Ely)

Jabarnews | Berita Jawa Barat