“Pandemi meningkatkan kesadaran akan pentingnya sosialisasi tentang kesehatan otak,” kata Billes. Isolasi sosial dikaitkan dengan stres yang lebih tinggi, penurunan kognitif, dan peningkatan risiko demensia atau gangguan psikologis.
2. Banyak Bersyukur
Rasa syukur benar-benar mengubah jalur saraf otak, memerangi stres kronis, dan memperkuat sistem kekebalan tubuh. Umumnya ini dapat meningkatkan kesejahteraan seseorang.
Latihan rasa syukur yang teratur bisa sesederhana memulai hari dengan menyatakan, atau menuliskan, tiga hal yang disyukuri.
3. Konsumsi Makan sehat
Makan buah dan sayuran dan menghindari makanan olahan, sangat bagus untuk otak. Selain itu, otak mendapat manfaat dari nutrisi penting lainnya seperti omega-3 dan antioksidan.
Billes merekomendasikan untuk mencari suplemen makanan yang dapat mengisi kekosongan jika tidak mendapatkan nutrisi ini secara cukup.