7 Alasan Kenapa Harus Membeli Produk Gendongan Bayi Ergobaby

Gendongan Bayi Ergobaby (Foto: Ergobaby)
Gendongan Bayi Ergobaby (Foto: Ergobaby)

JABARNEWS | PURWAKARTA – Memilih gendongan bayi yang tepat adalah hal yang harus dilakukan oleh semua orang tua. Karena jika memilih gendongan yang salah, kemungkinan besar bisa menyebabkan masalah pada beberapa bagian tubuh bayi seperti di bagian kaki.

Salah satu produk yang cukup direkomendasikan untuk gendongan bayi kualitas premium adalah Ergobaby. Apabila Anda sedang berencana untuk membeli gendongan bayi Ergobaby, ada baiknya mengetahui keunggulan dari produk ini.

1. Desain Ergonomis

Alasan pertama yang membuat produk ini banyak digunakan adalah desainnya yang sangat ergonomis. Produk ini saat digunakan oleh ayah atau ibu tidak akan membuat bagian pinggang atau punggungnya merasa tidak nyaman.

Gendongan bayi akan menempel dengan sempurna sehingga saat dipakai bisa sangat nyaman. Bahkan, saking nyamannya bisa membuat pengguna seperti tidak menggunakannya. Menggendong menjadi lebih mudah dilakukan.

Biasanya gendongan bayi yang banyak dijual di luar sana hanya terlihat indah dan menarik saja. Namun, saat digunakan secara langsung justru orang tua merasa tidak nyaman. Bahkan, anak-anak yang sedang digendong juga merasakannya.

2. Cocok untuk Berbagai Ukuran Bayi

Gendongan biasanya hanya digunakan untuk bayi usia 0-2 tahun saja. Setelah itu biasanya tidak bisa digunakan lagi karena ukuran dari bayi yang mulai membesar. Jadi, gendongan bayi yang dimiliki jadi tidak bisa difungsikan lagi secara maksimal.

Baca Juga:  Jaga Keamanan Desa, Polres Cianjur Bentuk Kang Jabur

Apabila menggunakan Ergobaby, gendongan masih bisa digunakan untuk menggendong anak hingga memiliki berat badan sampai 20 kg. Artinya masih bisa dipakai hingga anak memiliki usia 3-4 tahunan tanpa ada masalah sama sekali.

Jadi, beli sekali bisa digunakan hingga 4 tahun ke depan. Artinya dengan harga yang cukup lumayan pun tidak akan rugi sama sekali. Apalagi memberikan kenyamanan dan keamanan yang cukup tinggi untuk penggunaannya.

3. Bisa Memilih Posisi Gendong

Biasanya satu alat gendong hanya bisa digunakan untuk satu posisi bayi saja. Misal bayi di posisi menghadap depan dan bagian punggungnya menempel di tubuh orang tua. Ada juga posisi terbaik dan tubuhnya bersandar.

Jika menggunakan Ergobaby, berbagai posisi menggendong bisa langsung digunakan dengan menggunakan satu produk saja. Jadi, tidak perlu sampai membeli banyak gendongan untuk mengganti posisi gendongan.

4. Ada Dudukan dan Penyangga Punggung

Biasanya akan ada dudukan tambahan yang bisa digunakan bayi untuk duduk lebih nyaman. Selain itu, juga ada semacam penyangga punggung yang membuat mereka menjadi lebih anteng dan tidak banyak bergerak. Karena dua hal ini membuat mereka tidak mudah lelah saat digendong.

Baca Juga:  Dispora: Seni Mozaik, Salah Satu Alternatif Dalam Menata Lingkungan

5. Pelindung dari Sinar Matahari

Biasanya beberapa produk gendongan bayi ada yang menggunakan pelindung di bagian atasnya. Jadi, saat digunakan bayi tidak akan terkena sinar matahari secara langsung. Bahkan, saat digunakan saat hujan pun juga aman.

Dengan fitur seperti ini, gendongan bayi bisa digunakan di mana pun dan kapan pun dengan lebih mudah. Namun, tetap disarankan memberikan perlindungan tambahan seperti menggunakan payung agar bayi lebih nyaman.

6. Ada Sertifikasi International

Sebenarnya jika ingin menggunakan gendongan bayi, standar dari produk harus benar-benar diperhatikan dengan baik. Apabila produk tidak memiliki standar tertentu, kemungkinan besar bisa mengalami kerusakan atau justru membuat bayi jadi jatuh.

Sertifikasi ini dilakukan untuk memastikan jika produk gendongan bayi ini benar-benar aman untuk digunakan. Misal membuat pengguna tidak merasa sakit atau membuat bayi selalu nyaman dan bagian tubuh khususnya di bagian kaki juga tidak sakit.

Produk dari Ergobaby akan memberikan kenyamanan untuk orang tua atau anak yang mereka gendong. Jadi, tidak perlu khawatir saat akan menggunakannya. Dipakai untuk jalan kaki dalam jangka waktu lama pun tidak ada masalah.

Baca Juga:  Ramalan Zodiak Cancer, Leo dan Virgo: Tidak Semua Hal Bisa Dijadikan Bahan Bercandaan

7. Bisa Gendong Sambil Menyusui

Alasan terakhir yang membuat produk ini banyak sekali digunakan adalah sangat serbaguna. Seperti yang sudah dijelaskan di atas, produk bisa dipakai untuk berbagai posisi menggendong. Jadi, Anda bisa memilih sendiri akan menggunakan posisi menggendong yang mana.

Selain itu, ada satu lagi fungsi yang dimiliki oleh Ergobaby secara umum, produk ini juga bisa digunakan untuk menyusui. Jadi, dengan menggunakan gendongan, Anda juga bisa menyusui dengan baik dan tetap merasa nyaman.

Jadi, saat pergi ke luar ruangan bisa sembari menggendong dengan nyaman. Selain itu, juga bisa dipakai saat berada di dalam kendaraan atau di ruangan khusus. Intinya dengan menggunakan alat ini Anda bisa lebih mudah untuk menggendong dan menyusui dalam sekali waktu.

Ternyata produk yang dikeluarkan oleh Ergobaby memang sangat berkualitas sehingga disukai oleh banyak orang. Tidak mengherankan jika produk ini tetap saja diburu meskipun secara harga memang cenderung lebih tinggi.

Pembelian memang harus dilakukan secara hati-hati agar tidak mendapatkan produk yang palsu. Salah satu cara untuk melakukannya adalah dengan membeli secara langsung dengan menggunakan platform Blibli. Jadi, barang bisa segera dikirim dengan aman. (Red)