JABARNEWS | BANDUNG – Lampu utama atau headlamp menjadi penentu keamanan saat menggunakan mobil. Apalagi ketika kalian sering melakukan perjalanan di malam hari. Untuk itu cara membersihkan lampu mobil yang kusam dan berembun ini terbilang penting.
Dari banyak kasus yang ada, sekian lamanya masa pakai, lampu mobil biasanya akan mulai menunjukan kualitas yang sedikit demi sedikit menurun. Seperti kusam dan berembun. Untuk cara membersihkan lampu mobil yang kusam dan berembun ini akan di ulas di artikel ini.
Jabarnews.com melasnir dari banyak sumber berikut beberapa cara membersihkan lampu mobil yang kusam dan berembun yakni:
1. Menggunakan Autan – Mungkin jarang orang tahu bahwa membersihkan lampu mobil sebenarnya begitu mudah. Kenapa? karena untuk dapat membersihkan headlamp sebuah mobil kita tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Sebab membersihkan lampu mobil bisa dilakukan dengan autan.
Penggunaannya pun bisa dibilang begitu mudah, karena kalian cukup mengoleskan autan pada bagian mika lampu mobil kemudian tunggu sekitar 1–2 menit. Setelah dirasa sudah cukup, kalian hanya perlu menggosok polesan autan tersebut menggunakan kain lap bersih dan kering.