JABARNEWS | CIANJUR – Data sementara ada sekitar 46 orang meninggal dunia dan ratusan lainya mengalami luka-luka, dampak guncangan gempa Cianjur Senin (21/11/2022).
“Nah! Data puluhan orang meninggal dunia tersebut merupakan korban yang kena musibah lokasi kejadian. Saat dirawat ketika dalam perjalan ke RSUD Cianjur,” kata Direktur RSUD Kabupaten Cianjur Darmawan
Lebih lanjut, Dirut RSUD Cianjur mengatakan, hingga saat ini ada ratusan korban dari sejumlah wilayah atau kecamatan di Kabupaten Cianjur yang mengalami luka-luka patah tulang dan luka di bagian kepala.
“Baik itu luka ringan, sedang dan berat,” ujarnya.
Masih ujar, sementara korban luka ada sekitar 700 orang. Dan, kemungkinan akan terus berambah, karena hingga saat ini ambulans masih berdatangan membawa korban. Ratusan korban yang dibawa ke terpaksa dirawat di area parkir dan lorong-lorong.