Disdikbud Cianjur Diobok-obok KPK

JABARNEWS | KARIKATUR – Terkait adanya dugaan bupati Cianjur yang melakukan tindak pidana korupsi sunat dana DAK. Lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Cianjur ikut menjadi sasaran penggeledahan KPK, karena adanya keterlibatan pejabat Disdikbud dalam penyelewengan wewenang ini.

Penggeledahan ini dilakukan tanggal 15 desember 2018 mulai pukul 09.00 WIB sampai 19.00 Wib. menurut Sekretaris Dinas (Sekdis) Asep Saepurohman, KPK menyita beberapa berkas dan dokumen berkaitan dengan dugaan kasus yang menjerat bupati dan pejabat Disdikbud, seperti proposal pengajuan, tata cara pencairan, dan berita acara.

Warga Cianjur sangat prihatin dengan adanya kasus yang mencoreng nama baik lingkungan pendidikan ini. berharap agar bisa diselesaikan dengan tuntas dengan cepat. (*)

Baca Juga:  Memahami Dana Jasa Pelayanan Kesehatan Berdasarkan Permenkes No 21 tahun 2016

Jabarnews | Berita Jawa Barat