JABARNEWS | PURWAKARTA – Bagi yang sedang mencari tempat liburan akhir pekan bersama keluarga di Kabupaten Purwakarta, Tapian Ciloji ini bisa jadi referensi. Tempat pemandian umum yang bersih dan terawat ini terletak di Kecamatan Kiarapedes, Kabupaten Purwakarta.
Salah seorang pengunjung, Deni Ramdani (34) mengatakan, dalam istilah Sunda, tapian artinya tampung air berasal mata air yang dimanfaatkan warga untuk mencuci, mandi, dan mengambil air untuk keperluan di rumah.
“Meskipun disebut pemandian umum warga, tapi Tapian Ciloji ini sangat nyaman bersih pisan. Air di sini berasal dari sumber air alami perbukitan,” ujar pria yang hobi mengeksplore tempat wisata di Purwakarta.
Kolam pemandian ini sebetulnya tidak terlalu besar, lanjut dia, luasanya kurang lebih hanya sekitar 10 meter persegi, tapi memiliki air sangat jernih dan dingin.
“Terdapat batu-batu alami dan pasir di dasar kolam, serta batu cadas di pinggir kolam. Sehingga berenang di Tapian Ciloji serasa diving sederhana,” kata dia.
Selain itu, tambahnya, lokasi kolam yang teduh karena rindang dengan pepohonan membuat suasana di tempat wisata ini sangat nyaman. “Bikin betah pokoknya mah, jadi ingin berlama-lama berenang, karena gak kepanasan sinar matahari. Pokoknya untuk tempat basah-basahan bermain air mah lumayan lah,” ucap Deni, Sabtu (28/7/2018).
Namun, lanjut Deni, karena fungsinya sebagi pemandian warga jadi jangan heran apabila berkunjung ke sini ada warga yang sedang mandi, mencuci atau ngadem semata.
“Maklum udaranya adem. Berkunjung untuk foto selfie alay kekinian boleh, tapi tetap jaga kebersihan dan kelestarian alamnya dengan tidak membuang sampah sembarangan dan tidak melakukan corat-coret (vandalisme)” pungkasnya. (Gin)
Jabar News | Berita Jawa Barat