Fakta Baru Kematian Anak Pamen TNI AU di Halim, Korban Lebih Dihargai Saat Main Game

Ilustrasi pria lansia di Tasikmalaya ditemukan tewas di atas pohon kelapa
Ilustrasi kasus tewasnya seorang anak di Bogor. (foto: istimewa)

JABARNEWS │ JAKARTA – Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Leonardus Simarmata mengungkapkan perkembangan terbaru dalam penyelidikan kematian anak Perwira Menengah (Pamen) TNI AU berusia 16 tahun yang ditemukan meninggal di kawasan Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

Baca Juga:  Dua Pabrik Tahu di Bogor Gunakan Formalin, Produknya Dipasarkan di Wilayah Jakarta hingga Tangerang

Menurut Leonardus, penyelidikan telah menghasilkan bukti baru yang berupa sebuah tulisan dan gambar yang ditemukan di kamar tidur korban, yang dikenal dengan inisial CHR. Tulisan tersebut menyiratkan bahwa CHR merasa lebih nyaman dan dihargai ketika bermain game.

Baca Juga:  Mengenal Khilafatul Muslimin, Organisasi Pengusung Khilafah yang Kini Jadi Sorotan

“Dia menyampaikan bahwa sepertinya bermain handphone, tablet, dan komputer itu bagus. Dia (CHR) merasa dihargai di game tersebut daripada kehidupan di galaksi ini,” ujar Leonardus dalam konferensi pers di Mapolres Metro Jakarta Timur, Selasa (3/10/2023).

Baca Juga:  Soal Kerjasama Pengadaan Listrik, DPRD Jabar: Harus Menguntungkan Daerah

Selain tulisan dan gambar tersebut, polisi juga menemukan sebatang korek api gas di samping jasad CHR. Leonardus mengungkapkan bahwa korek tersebut ditemukan pada hari kedua setelah pengecekan lokasi.