“Kenaikan pangkat yang diberikan setingkat lebih tinggi ini sesuai dengan periode kenaikan pangkat dan sebagai bentuk penghargaan kepada anggota Polri yang telah memenuhi syarat sesuai ketentuan serta merupakan hasil penilaian kinerja, prestasi serta dedikasi dari personel itu sendiri,” ucap Pria yang akrab disapa Edwar itu, Pada Selasa, 2 Juli 2024.
Kapolres mengingatkan, kenaikan pangkat, hendaknya jangan disikapi dengan kegembiraan saja, di balik itu semua tentunya mempunyai konsekuensi tugas dan tanggung jawab yang lebih besar.
Edwar menyampaikan bahwa pimpinan Polri akan senantiasa berusaha secara objektif dan transparan dalam memberikan penilaian, karena kenaikan pangkat bukan hak mutlak, tetapi bagian dari sistem pembinaan karier Polri.
“Kenaikan pangkat ini lebih menyadarkan diri kita dan sekalian untuk berintrospeksi. Tentunya kita juga lebih meningkatkan kinerja yang dilandasi itikad baik, disiplin, loyalitas dan dedikasi,” jelas perwira Polisi yang terkenal dengan keramahannya itu.
Edwar mengatakan, kepada semua personel agar senantiasa beryukur kepada Allah SWT. Kapolres meminta kepada anak buahnya untuk melakukan hal-hal yang bermanfaat dalam menyikapi kenaikan pangkat dengan bijak.