Hari Ini Jasa Raharja Buka Lowongan Kerja, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Lowongan kerja Jasa Raharja
PT Jasa Raharja mulai membuka lowongan kerja bagi lulusan sarjana (S1). (foto: dok Jasa Raharja)

JABARNEWS │ JAKARTA – Memasuki akhir tahun 2022, PT Jasa Raharja kembali membuka lowongan pekerjaan (lowker) bagi masyarakat.  Pendaftaran mulai dibuka pada tanggal 21 November 2022 (hari ini) dan akan ditutup pada tanggal 23 November 2022.

Melalui laman resminya, Jasa Raharja menyebut lowongan kerja kali ini hanya diperuntukan bagi lulusan sarjana (S1). Bagi masyarakat yang berminat bekerja di Badan Usaha Milik Negera (BUMN) tersebut, bisa melakukan pendaftaran secara online.

Baca Juga:  Dukungan Berantas Narkoba Terus Mengalir

Langkah pertama, calon peserta diarahkan terlebih dahulu membuat akun di website resmi Jasa Raharja. Setelah memiliki akun, calon peserta akan dimintai melengkapi sejumlah data berupa curriculum vitae.

Baca Juga:  Permohonan Penangguhan Ditolak, Buni Yani Ditahan Di Lapas Gunung Sindur Depok

Setelah memiliki akun, calon peserta langsung bisa melamar posisi yang diinginkan dan sesuai dengan jurusannya. Pelamar hanya bisa memilih satu lowongan pada menu yang disediakan.

Baca Juga:  Ramalan Zodiak 23 Juli 2022: Cancer, Leo dan Virgo

“Pelamar dapat melihat lowongan yang tersedia pada menu Lowongan. Peserta hanya dapat melamar satu posisi dan pastikan sudah memenuhi persyaratan posisi yang dipilih,” tulis Jasa Raharja melalui laman resminya.