Instagram Sembilan Matahari Pemenang Proyek Pembuatan Konten Masjid Al Jabbar Diserang Warganet

Instagram PT Sembilan Matahari pemenang proyek pembuatan konten Masjid Al Jabbar yang menuai kontroversi */Instagram @sembilan_matahari/

Pada berita sebelumnya, setelah heboh soal anggaran pembuatan Masjid Al Jabar Gedebage Kota Bandung karya Ridwan Kamil yang disebutkan telah menghabiskan anggaran Rp1,2 triliun dari APBD Provinsi Jawa Barat.

Kini masyarakat dihebohkan kembali dengan proyek pembuatan konten Masjid Al Jabbar karya Ridwan Kamil dengan nilai fantastis hanya untuk pembuatan konten yakni, Rp20 miliar.

Baca Juga:  Lilis Karlina Jadi Bulan-bulanan Warganet Gara-gara Kasus Anaknya

Berdasarkan data dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang atau Jasa Pemerintah alias LKPP tercantum tender proyek pembuatan konten Masjid Raya Provisi Jawa Barat atau populer sebagai Masjid Al Jabbar Karya Ridwan tersebut dengan nilai pagu anggaran Rp20 miliar.

Baca Juga:  Cirebon Targetkan Masuk 10 Besar Porda Jabar

Sementara nilai HPS (Hasil Perhitungan Seluruh Volume) proyek pembuatan konten Masjid Al Jabbar karya Ridwan Kamil yang tercantum dalam laman LKPP tersebut Rp16,3 miliar (Rp16.306.988.804).

Diketahui proyek pembuatan konten Masjid Al Jabbar Karya Ridwan yang nilainya fantastis tersebut dimulai April 2022 dan sudah selesai.

Baca Juga:  Artis Gary Iskak Dua Kali Tersandung Narkoba, Sang Istri Curhat di Instagram

Diketahui pula, pemenang tender pembuatan konten Masjid Al Jabbar ini adalah PT Sembilan Matahari yang ternyata CEO-nya Adi Panuntun merupakan alumni ITB satu almamater dengan Gubernur Jawa Barat. ***