Kepolres Subang Ajak Warga Tekan Laka Lantas

JABARNEWS | SUBANG – Polres Subang mengajak masyarakat menyukseskan program nasional Milenial Road Safety Festival 2019. Program tersebut merupakan gerakan nasional tentang keselamatan berlalulintas dengan target generasi milenial.

“Kami berharap kontribusi dan andil masyarakat, terutama kaum milenial cinta lalu lintas. Demi suksesnya acara milenial road safety festival, menuju Indonesia gemilang,” ujar Kapolres Subang AKBP Muhammad Joni melalui Kasat Lantas Polres Subang AKP Rendy Setia Permana, Minggu (13/1/2019).

Baca Juga:  Zulhas Restui Bima Arya Maju di Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Dedi Mulyadi

Menurutnya, program Milenial Road Safety Festival ini digelar sebagai salah satu langkah menekan angka kecelakaan berlalu lintas, mengingat salah satu penyumbang kematian tertinggi adalah laka lantas.

“Melalui program ini Polri membangun kesadaran para milenial supaya tertib berlalu lintas dengan melaksanakan kegiatan Milineal Road Safety Festival di tingkat nasional, provinsi, dan kabupaten,” ujarnya

“Tentu kami akan sangat totalitas demi suksesnya gerakan nasional ini sesuai arahan Kapolri Jenderal Pol H Muhamad Tito Karnavian untuk memberdayakan kaum milenial untuk mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran Lalu Lintas guna tercapainya tujuan Road Safety to Zeroaccident,” tambah Rendy.

Baca Juga:  amalan Zodiak Kesehatan 30 Juni 2022, Pemilik Rasi Bintang Aries dan Taurus

Secara terpisah, Bupati Subang H Ruhimat kepada Jabarnews.com mengatakan sangat mendukung program Milineal Road Safety Festival sebagai upaya menekan angka kecelakaan lalulintas. Program ini merupakan program bagus dan mengedukasi keselamatan berlalulintas.

Baca Juga:  Uu Ruzhanul Ulum Tekankan Pentingnya Hargai Perbedaan dalam Pembangunan Jabar

“Terutama untuk anak-anak di bawah umur yang menggunakan sepeda motor ke sekolah padahal usia mereka belum bisa memiliki SIM,” katanya.

Kegiatan sosialisasi Millenial Road Safety Festival tersebut digelar di Alun-alun Subang, Jalan Wangsa Goparana, Minggu (13/1/2019).

Pada kesempatan itu, tampak sejumlah polwan membagikan bunga, pamflet, dan striker kepada warga yang sedang berolahraga di area Alun-alun Subang. (Mar)

Jabarnews | Berita Jawa Barat