Kolom Komentar Instagram Muhammad Sabil Fadilah Dinonaktifkan Usai Dirujak Fans Garis Keras Ridwan Kamil

Muhammad Sabil Fadilah (kiri) bersama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (kanan) */Instagram @sabilfadhillah/

Muhammad Sabil Fadilah dipecat dari dua sekolah tempat dia mengajar, usai Ridwan Kamil mengirimkan direct message (DM) kepada pihak sekolah tempat guru honorer tersebut mengajar.

“Saya sudah dipecat, disini (surat pemecatan) disebutkan pemutusan hubungan kerja (PHK) ini karena komentar saya di Instagram Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil,” ungkap Muhammad Sabil Fadilah, Cirebon, Rabu 15 Maret 2023.

Baca Juga:  Pemkab Kuningan Terus Perbaiki Sejumlah Ruas Jalan Jelang Lebaran

Muhammad Sabil Fadilah pun membenarkan soal komentar berisi kritikan dirinya terhadap unggahan Ridwan Kamil tersebut ditulis dalam Bahasa Sunda.

“Dalam zoom ini, maneh teh keur (kamu itu lagi) jadi gubernur Jabar atau kader partai atau pribadi @ridwankamil?,” tulis Muhammad Sabil Fadilah @sabilfadhillah dilansir JABARNEWS dari Instagram @ridwankamil diunggah Rabu 15 Maret 2023.

Baca Juga:  Arus Balik, 300 Ribu Lebih Kendaraan Kembali Menuju Arah Jakarta