Libur Panjang Di Horison Ultima Bandung, Ada Menu Ini Nih!

JABARNEWS | BANDUNG – Desember kerap dianggap sebagai bulannya libur panjang. Mulai dari libur sekolah, hingga rangkaian Natal sampai Tahun Baru.

Menemani libur panjang akhir tahun ini, Hotel Horison Ultima Bandung mempersembahkan serangkaian penawaran dengan promo menarik.

Dimulai dengan Malabar Coffee Shop yang menghadirkan menu Turmeric Fried Rice. Yakni, nasi goreng kunyit khas Horison Ultima Bandung yang disajikan lengkap bersama sate ayam, telur mata sapi, emping, dan acar dapat dinikmati dengan Rp 50.000 nett per porsinya.

Melengkapi menu Turmeric Fried Rice, hadir pula Horison Dream, perpaduan sirup grenadin, infused strawberry & kyuri, serta air soda yang tampil sebagai Mocktail of the Month dengan harga Rp 37.000 nett.

Baca Juga:  Terbukti Pakai Narkoba, Anji Jalani Rehabilitasi Tiga Bulan di RSKO

Menyambut datangnya Natal yang jatuh pada masa liburan panjang, Horison Ultima Bandung menyiapkan paket menginap 3 hari 2 malam di periode 22-25 Desember 2018 seharga Rp 925.000 nett/kamar termasuk makan pagi untuk 2 orang.

Untuk mengisi malam Natal atau tepatnya pada 24 Desember 2018, terdapat pula Christmas Buffet Dinner seharga Rp 225.000 nett/pax dengan promo buy 1 get 1 free. Makan malam ini bertempat di Malabar Coffee Shop mulai pukul 18.00-22.00 WIB.

Menutup tahun 2018, Horison Ultima Bandung menggelar acara pergantian tahun dengan mengangkat tema ‘Back to 90s’. Sederet hiburan mulai dari penampilan Berlima Band yang menjadi home band hingga guest star Andre Fernando yang merupakan jebolan The Voice 2015 akan menghiasi floating stage.

Baca Juga:  Inilah Fungsi Materai Sesuai Berdasarkan Undang-undang

Berbagai hadiah berupa voucher kamar sebagai doorprize dan hadiah lomba serta grand prize 2 tiket liburan ke Yogyakarta siap dibawa pulang oleh tamu yang hadir pada malam itu.

Penawaran menarik untuk harga kamar tahun baru di Horison Ultima Bandung ini bisa didapatkan dengan harga Rp. 1.799.000,nett/kamar terdapat pula diskon ‘EARLY BIRD 20% sampai tanggal 15 desember 2018.

Baca Juga:  Bawaslu Tolak Gugatan, Ceceng Abdul Qodir Melenggang Ke Gedung Putih Purwakarta

“Malam tahun baru nanti, generasi 90-an akan kami manjakan dengan suasana khas era 90 yang tertuang di dekorasi, dress code, serta lagu-lagu yang dibawakan artis kami,” terang Resident Manager Horison Ultima Bandung, Bangkit Ciptadi.

“Tema ini kami kami angkat sekaligus untuk mengenang kembali masa kejayaan Horison Bandung yang berdiri sejak 1992. Kami berharap semangat masa pada tersebut terus terbawa hingga saat ini agar customer setia kami juga dapat melihat Horison Ultima Bandung tetap eksis meski di usia yang tidak lagi muda,” tutup Bangkit. (Tri)

Jabarnews | Berita Jawa Barat