Begini Cara Memilih Motor Untuk Wanita Agar Nyaman Saat Digunakan

JABARNEWS | BANDUNG – Untuk memilih motor untuk wanita, ada beberapa cara yang bisa kalian lakukan. Hal itu bisa membuat pengendara motor menjadi nyaman saat di jalanan.

Apalagi, di era modern sekarang ini perempuan mengendarai motor sendiri sudah bukan merupakan hal yang tabu lagi. Ditambah lagi, kini motor memiliki memiliki beberapa jenisnya. Lalu bagaimana cara memilih motor untuk wanita?

Berikut beberapa cara memilih motor untuk wanita agar aman dan nyaman saat berkendara yakni:

Baca Juga: Cara Aman Membawa Barang Dengan Menggunakan Motor, Simak Tipsnya

Baca Juga:  PT SPV Jadi Salah Satu Kunjungan Mahasiswa Austria ke Purwakarta

Baca Juga: Inilah Bahaya Pengendara Motor Pakai Jas Ponco Saat Hujan

Pertama. Sesuaikan Tinggi Motor dengan badan – Bagi kaum wanita ketika memilih motor untuk dirinya, cobalah duduk pada setiap motor yang ingin Anda beli dan rasakan kenyamanan ketika duduk di atas motor tersebut.

Baca Juga: Cara Mengusir Kaki Seribu Di Rumah, Simak Tipsnya!

Baca Juga: Awas! Sakit Kepala Ini Mesti Kalian Waspadai, Bisa Jadi Gejala Tumor

Setelah duduk di atas motor, perhatikan posisi kaki saat menyentuh tanah dengan menggunakan sepatu datar. Apabila masih berjinjit berarti motor tersebut terlalu tinggi untuk Anda, sebaiknya pilih motor yang membuat posisi kaki dapat menapak penuh di tanah dengan nyaman.

Baca Juga:  Proning Position, Cara Untuk Meningkatkan Saturasi Oksigen Pada Pasien Covid-19

Kedua. Sesuaikan Berat Motor dengan Tubuh – Perempuan sebaiknya memilih motor yang tidak terlalu berat, sebab pada dasarnya perempuan mempunyai tenaga yang relatif lebih kecil dibandingkan laki-laki.

Baca Juga: Dilengkapi Dengan Fitur Keamanan Sensing, Ini Spesifikasi New Honda CR-V

Sehingga sebisa mungkin rasakan berat motor tersebut dengan mencoba naik ke beberapa motor. Pengaruh dari berat motor tersebut sangat besar, terutama ketika jalanan macet sehingga harus melakukan manuver ketika melewati kendaraan lainnya.

Baca Juga:  Satu Tahun Program Citarum Harum, Emil: Optimistis

Baca Juga: PON XX Papua, Atlet Asal Purwakarta Sumbangkan Emas Pertama untuk Jawa Barat

Ketiga. Ketahui Fitur Pelengkap yang dibutuhkan – Motor-motor produksi baru banyak menawarkan berbagai fitur tambahan yang akan membantu penggunaan sehari-hari.

Fitur-fitur tersebut antara lain: bagasi motor yang luas dan pengait barang bawaan. Bagasi motor, pengait barang bawaan untuk memudahkan perempuan membawa barang belanjaan. ***