JABARNEWS | BANDUNG – Terdapat banyak jenis tanaman hias yang memiliki bentuk yang indah dan cantik. Selain itu, ada juga tanaman hias yang tahan sinar matahari salah satunya kaktus.
Jika kalian merasa bosan dengan kaktus, ada juga beberapa jenis tanaman hias yang juga bisa tahan sinar matahari selain kaktus. Lalu tanaman apa sajakah itu?
JabarNews.com melansir dari banyak sumber, berikut beberapa tanaman hias yang tahan sinar matahari selain kaktus yakni:
Baca Juga: Tiga Tips Untuk Ibu Pekerja yang Sedang Menyusui Bayi
Baca Juga: Kaca Mobil Buram Saat Hujan? Coba Atasi Dengan Cara Ini
Pertama. Palem – Kamu bisa menjadikan palem sebagai tanaman hias tahan panas di pekarangan rumahmu. Meskipun nggak berbunga, palem bisa membuat pekarangan makin cantik dan teduh karena daun-daunnya yang cenderung besar dan unik.
Baca Juga: Ini Dia Snack yang Baik Dikonsumsi Malam Hari Ketika Lapar
Baca Juga: Agar Pencernaan Sehat, dr. Saddam Ismail: Lakukan Cara Sederhana Ini
Tentu saja palem sangat mudah dipelihara karena tanaman hias tahan panas ini bisa mengambil asupan air dari tanah sehingga kamu nggak perlu menyiramnya setiap hari.
Kedua. Bougenville – Tanaman hias tahan panas ini berkembang sepanjang waktu dengan aneka warna yang menarik hati.
Nggak cuma tahan panas, tanaman yang sering disebut pula sebagai bunga kertas ini juga tidak memerlukan banyak air sehingga kamu bisa jarang-jarang menyiramnya, walaupun musim panas tengah datang.
Ketiga. Kembang Sepatu – Mau tanaman hias tahan panas yang terlihat mencolok mata? Coba deh tanam kembang sepatu di halaman rumah! Tanaman hias tahan panas yang aslinya berasal dari Asia Timur ini bisa menghasilkan bunga besar yang cantik dipandang.
Baca Juga: Gelombang Tinggi, Lima Penyelam Jamparing Terjebak di Pantai Suaka Margasatwa Cikepuh Sukabumi
Baca Juga: Tiga Cara Agar Suami Semangat Kerja, Salah Satunya Dukung Setiap Keputusanya
Kembang sepatu bisa berbunga tanpa harus perawatan khusus sehingga memilih tanaman hias tahan panas yang satu ini untuk ditanam nggak akan merepotkanmu.
Baca Juga: Mengenal Roehana Koeddoes, Sosok yang Ditampilkan dalam Google Doodle
Baca Juga: Ini Dia Empat Penyebab Sariawan Muncul Menurut dr. Saddam Ismail
Keempat. Aglaonema – Tanaman yang satu ini lagi sangat populer. Memiliki daun yang berwarna kombinasi antara merah muda dan hijau, tanaman aglaonema nggak akan membuatmu bosan untuk melihatnya.
Perawatan aglaonema juga tidak ribet dan yang jelas ini termasuk tanaman hias tahan panas yang cocok dipelihara di iklim tropis Indonesia.***