Inilah Lima Wisata Bandung Bertema Kebun Teh Yang Bisa Kalian Datangi

JABARNEWS | BANDUNG – Memiliki keindahan alam yang begitu eksotis dan menawan. Bandung merupakan salah satu gudang destinasi wisata alam di Jawa Barat, dari berbagai jenis destinasi wisata yang ada di Bandung kebun teh bisa menjadi objek wisata yang bisa kalian kunjungi.

Bagi kalian para pecinta fotografi ataupun berselfie, Kebun Teh yang berada di Bandung bisa menjadi salah satu tempat yang bisa kunjungi. Oleh sebab itu, kami merangkum beberapa tempat wisata Bandung bertema kebun teh. Diantaranya:

Baca Juga:  Sekda Kabupaten Tasikmalaya Tersangka Korupsi, Korpri Siapkan Bantuan Hukum

Pertama. Kebun Teh Rancabali – Berlokasi di sekitar wilayah Ciwidey Kabupaten Bandung. Kebun Teh Rancabali ini, bisa menjadi tempat wisata untuk kalian yang gemar fotografi bertema alam. Disana kalian akan disuguhkan pemandangan hamparan kebun teh hijau yang bisa memanjakan mata anda.

Kedua. Kebun Teh Malabar Pangalengan – Bertempat di ketinggian mencapai 1.550 mdpl, maka kawasan perkebunan teh di pangalengan ini mempunyai suhu yang sangat sejuk sekali, apalagi dipadukan dengan pesona pemandangan alam yang luar biasa hijau dan indah mampu menghipnotis kalian agar betah untuk berlama-lama di tempat tersebut.

Baca Juga:  Santai Bawa Sabu, Pemuda Ini Diciduk Polisi

Ketiga. Kebun Teh Sukawana Lembang – Ditempat wisata kebun teh Sukawana ini ada banyak kegiatan yang bisa kalian lakukan seperti tea walk, hiking, camping, off road dan masih banyak yang lainnya.

Keempat. Kebun Teh Kertamanah Pangalengan – Kebun Teh Kertamanah merupakan salah satu perkebunan teh yang terkenal yang berada di desa Margamukti, kecamatan Pangalengan. sama seperti kebun teh lainnya disana kalian bisa berkeliling sambil menikmati suasana khas perkebunan teh.

Baca Juga:  Tiga Komponen Mobil Yang Bisa Kalian Cek Sendiri Di Rumah

Kelima. Kebun Teh Gambung Ciwidey – Selain mempunyai perkebunan teh rancabali yang sudah saya jelaskan diatas, di sini ada juga perkebunan teh yang populer yang lokasinya di daerah gambung, tepatnya di desa mekarsari, kecamatan Cisondari, kabupaten bandung, 35 km dari kota bandung. (Mal)