Waduh! Tidak Diberi Uang, Dua Pemuda Asahan Lempar Kaca Truk Pakai Batu

JABARNEWS | ASAHAN – Dua orang pemuda dengan mengendarai motor melempar batu ke kaca truk yang melintas yang di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) di Aek Ledong perbatasan Kabupaten Asahan dan Labuhanbatu.

Aksi nekat kedua pemuda tersebut sempat viral di media sosial setelah seorang kernet truk merekam aksi pelemparan dengan menggunakan batu yang mengakibatkan kaca truk pecah.

Baca Juga:  DPT Jabar Pemilu 2019 Mencapai 32,6 Juta Pemilih

Kasat Reskrim Polres Asahan, AKP Ramadhani mengatakan, membenarkan aksi pelemparan batu dilakukan dua orang pemuda naik motor terhadap truk yang melintas masuk wilayah hukum Polres Asahan.

“Aksi pelemparan batu dilakukan dua orang pengendara motor terhadap truk masih diwilayah hukum Polres Asahan,” katanya Jumat (12/3/2021).

Baca Juga:  Ada Bendera Merah Putih Terpanjang Di Sungai Winong

Dijelaskannya, awalnya kejadian korban membawa muatan dari tanah Karo, tiba-tiba truk saat melintas di Jalinsum dilempari dua orang pemuda dengan menggunakan batu.

“Aksi pelemparan mengakibatkan kaca truk pecah, pelaku diduga minta uang, namun tidak diberi,” ucap AKP Ramadhani.

Baca Juga:  Hati-Hati!! Merokok Sembarangan di Kabupaten Bandung Bisa Kena Sanksi

Menurutnya, kedua pelaku sudah diketahui dan pihaknya sudah koordinasi dengan korban. Karena mereka masih membawa barang sehingga belum sempat membuat laporan.

“Kita menunggu korban membuat laporan, kejadian seperti itu baru pertama kali,” bilangnya. (Ptr)