Adu Banteng Truk Vs Pikap di Purwakarta, Dua Orang Tewas

JABARNEWS | PURWAKARTA – Sebuah mobil jenis Isuzu Truck Box dengan nomor polisi F-9141-SC yang dikemudikan Muhammad Wildan (14) warga desa Citalang, Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Purwakarta, mengalami kecelakaan di Jalan Raya Simpang-Warung Jeruk, Desa Batu Tumpang, Kecamatan Tegalwaru Kabupaten Purwakarta, pada Jumat (12/3/2021).

Lawannya, adalah sebuah Kendaraan Suzuki ST 150 Pikap bernomor polisi D-8981-ZD yang dikemudikan Riki Muhamad (17) warga kampung Simpang, Desa Batu Tumpang, Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Purwakarta.

Kecelakaan tak terelakkan. Moncong pick up beradu dengan moncong truk box yang mengakibatkan Mobil Suzuki ST 150 Pikap mengalami kerusakan parah pada bagian depan pasca ditabrak Isuzu Truck Box itu.

Baca Juga:  Momentum HPSN, Mapala Jalak Hitam gelar Aksi Pungut Sampah

Naas, sopir dan penumpang pikap meninggal di tempat dengan kondisi mengenaskan. Tubuhnya terjepit di antara kabin dan mengalami luka berat dibagian kepala.

Sementara, kondisi sopir Isuzu Truck Box selamat hanya mengalami luka ringan dan dilarikan ke RSUD Bayu Asih Purwakarta guna mendapatkan perawatan medis.

Baca Juga:  Ini Penyebab Imunitas Tubuh Bisa Menurun, Diantaranya Kurang Tidur

Kapolres Purwakarta, AKBP Ali Wardana melalui Kapolsek Plered, Kompol Winarsa mengatakan, kronologi kecelakaan, bermula dari Isuzu Truck Box yang dikemudikan Wildan datang dari arah Citeko menuju arah warung jeruk dengan kecepatan tinggi.

Tepat di TKP, sambung dia, sopir melintas menggunakan jalur kanan jalan kemudian bertabrakan dengan Kendaraan Suzuki ST 150 Pikap yang dikemudikan oleh Riki Muhamad yang tengah membawa penumpang diketahui Supriyatno (17) yang datang dari arah berlawanan dan sedang melaju di jalurnya.

Baca Juga:  Satgas TMMD Bermain Karambol Bersama Warga

“Menurut warga Mobil Box awalnya nyenggol motor di daerah Cirata lalu dikejar oleh pengendara motor, kemudian mobil box tersebut kabur dengan kecepatan tinggi. Akhirnya Mobil box tersebut menabrak pick up hingga sopir dan penumpangnya meninggal dunia,” tutur Winarsa, saat dihubungi melalui telepon selulernya, Jumat (12/3/2021).

Ia menambahkan, untuk korban luka dan meninggal dunia dilarikan ke RSUD Bayu Asih Purwakarta. “Kasus kecelakaan ini tengah ditangani unit laka lantas Polres Purwakarta,” singkatnya. (Gin)