Bulog Subang Sebut Stok Beras Cukup Aman Jelang Puasa dan Lebaran

JABARNEWS | SUBANG – Menjelang bulan puasa dan lebaran tahun ini, stok beras di Kabupaten Subang masih cukup aman. Tersebar di gudang Bulog mencapai 10.000 ton.

“Alhamdulillah jelang bulan puasa dan lebaran tidak ada masalah dengan stok beras, sebab jumlahnya cukup banyak,” ujar Umar Said, Wakil Kepala Bulog Sub Divre Subang, kepada sejumlah awak media, Kamis (25/3/2021).

Baca Juga:  Kejar Opini WTP, Kebut Rapikan Aset

Ia mengatakan stok tersebut, tersebar di gudang yang ada di Kabupaten Subang dan Purwakarta. Stok akan makin melimpah bila ditambah dengan hasil panen raya yang akan berlangsung Maret hingga April.

Banyaknya stok beras ini, lanjut Umar, salah satunya disebabkan harga gabah di tingkat petani masih stabil. Bahkan, Bulog bisa melakukan penyerapan sesuai dengan Permendag No 24/2020.

Baca Juga:  Dit Samapta Polda Jabar gelar Latihan Dalmas

Bahkan, lanjut Umar, pihaknya meminta kepada petani untuk menjual gabah atau berasnya ke Bulog. Apalagi, saat ini wacana impor beras membuat petani resah.

Guna mengantisipasinya, jajarannya akan terjun langsung ke lapangan untuk segera menyerap produksi petani dengan harga sesuai regulasi yang berlaku.

Baca Juga:  Koperasi Pegawai Negeri Kedepan Harus Sejahterakan Anggota

Terkait dengan target stok beras sampai akhir 2021, Umar menyebutkan stok untuk wilayah Subang dan Purwakarta mencapai 24.000 ton. Dia berharap realisasinya bisa melebihi target mengingat Subang merupakan salah satu lumbung padi.

“Jika ada petani yang akan menjual berasnya ke Bulog, bisa menghubungi petugas yang telah stand by di setiap gudang,” jelasnya. (Red)