Kecelakaan Tunggal Di Tol Medan-Tebing Tinggi, Tiga Orang Tewas

JABARNEWS | SERDANG BEDAGAI – Tiga orang tewas setelah terjadi kecelakaan tunggal di ruas jalan Tol Medan-Tebing Tinggi KM 68-67, tepatnya di Dusun 1, Desa Tanah Raja, Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara.

Ketiga orang yang tewas sopir mobil Toyota Avanza nomor polisi BK 1816 JO, yakni Sukirno(41) warga jalan Biskey Lingkungan 4, Desa Kapuas Pulau, Kecamatan Teluk Nibung, Kota Tanjung Balai.

Baca Juga:  Bergabungnya Fabio Disambut Baik Mali

Sementara 2 penumpang yang meninggal dunia bernama Suriani(43) warga pulau Rawa, Kelurahan Sampali, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deli Serdang dan Rubia (52) warga Dusun 4, Desa Pengalangan Kecamatan Air Jonam, Kabupaten Asahan.

Kasat lantas Polres Serdang Bedagai AKP Agung Basuni membenarkan terjadi kecelakaan tunggal mobil pribadi di ruas jalan Tol Medan-Tebing Tinggi mengakibatkan seorang sopir dan 2 penumpang meninggal dunia saat mendapat perawatan di rumah sakit.

Baca Juga:  Demi Pilpres 2024, Ridwan Kamil Incar Ketua DPD Golkar Jabar dari Ade Barkah?

“Benar, terjadi kecelakaan diruas jalan Tol Medan-Tebing Tinggi mengakibatkan 3 orang meninggal dunia,” katanya, Selasa (13/4/2021).

Ia menjelaskan, kecelakaan tersebut terjadi diduga sopir dalam keadaan mengantuk mengakibatkan mobil hilang keseimbangan kemudian terguling keluar ruas jalan menyebabkan sopir dan penumpang mengalami luka serius dan meninggal saat mendapat perawatan di rumah sakit.

Baca Juga:  Diskominfo gelar Seminar Peningkatan Kapasitas Jurnalis Purwakarta

“Menyebab terjadi kecelakaan diduga sopir mengantuk sehingga tidak dapat mengendalikan mobilnya dan terguling keluar jalan tol,” bilangnya. (Ptr)