Cinta Inovasi Anak Negeri, Dedi Mulyadi Disuntik Vaksin Nusantara

JABARNEWS | PURWAKARTA – Anggota DPR RI Dedi Mulyadi akhirnya menjalani proses penyuntikan Vaksin Nusantara yang digagas oleh mantan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto.

“Pagi tadi tepatnya pukul 10.00 WIB saya disuntik imuno-therapy, orang menyebutnya relawan vaksin nusantara,” ujar Dedi Mulyadi, Jumat (30/4/2021).

Baca Juga:  Bima Arya: Kantor Pemkot Bogor Tutup Sementara hingga Pekan Depan

Dedi Mulyadi menjelaskan, cairan yang didirikan tersebut merupakan sel darah putih yang dipisahkan dengan sel darah merah. Sel darah putih tersebut diambil dari dalam dirinya pada 8 hari lalu.

“Setelah diambil se darah putih ‘disekolahkan’ di laboratorium untuk berkenalan dengan anti gen Covid-19. Setelah itu sel darah putih kembali (disuntikkan) ke badan saya,” ucap Dedi Mulyadi.

Baca Juga:  Babak 16 Besar Piala Dunia 2022: Bisakah Korea Selatan Buat Keajaiban Lagi saat Lawan Brazil?

Selanjutnya jika ada antigen Covid-19 dari luar yang masuk ke dalam tubuh Dedi Mulyadi, maka secara otomatis sel tersebut akan melakukan perlawanan.

Baca Juga:  Residivis Curanmor Ditembak, Lawan Polisi Pakai Senpi Rakitan

“Kesediaan saya ini merupakan bentuk kecintaan kepada inovasi anak negeri, terutama kepada Pak dr Terawan yang sudah sangat banyak berinovasi. Semoga inovasi ini menjadi karya terbaik untuk negeri,” ujar Dedi Mulyadi. (Red)