Ditengah Kesibukannya Kasat Narkoba Ikut Makamkan Warga Yang Meninggal

JABAR NEWS | PURWAKARTA – Sebagai anggota Polisi sudah menjadi tugas dan kewajiban untuk selalu bisa berdekatan dengan masyarakat dalam situasi apapun.

Hal tersebut terlihat hari ini, dimana Kasat Narkoba Polres Purwakarta AKP H. Heri Nurcahyo melakukan takziah dan ikut serta membawa jenazah seorang warga yang meninggal dunia ke tempat peristirahatan terakhirnya.

Baca Juga:  Satgas Covid-19 Cirebon Akui Masih Ada Kendala untuk Tempat Isolasi Terpusat

“Setahu saya hari ini Pak Kasat ada acara di Polda Jabar, tetapi beliau memilih melayat terlebih dahulu Almarhumah Mersah yang merupakan ibu dari Bripka Asep Herman anggota dari Satres Narkoba Polres Purwakarta,” kata salah satu anggota polisi yang namanya tidak ingin disebutkan, Senin (30/10/2017).

Baca Juga:  Seorang Pengunjuk Rasa Tewas Tertembak, Anggota Polisi Jadi Tersangka, Kini Kasusnya Dilimpahkan

Kedatangan AKP H. Heri Nurcahyo ke rumah duka mewakili Kapolres Purwakarta AKBP Dedy Tabrani menyampaikan belasungkawa dari keluarga besar Polres Purwakarta yang turut merasakan kesedihan atas musibah tersebut.

Heri pun merasa sudah menjadi kewajiban untuk hadir dirumah duka, mengingat Bripka Asep Harman merupakan salah satu anggota Satres Narkoba Polres Purwakarta.

Baca Juga:  AJB: Gubernur Harus Jadi Penyambung Lidah Buruh di Jabar

“Semoga Almarhumah ibu Mersah Binti Sarji khusnul khotimah serta ditempatkan disisi Allah SWT. Untuk keluarga yang ditinggalkan semoga diberi kekuatan iman, keikhlasan serta ketabahan,” ucap Heri. (Cw2)

Jabar News | Berita Jawa Barat