Begini Cara Agar Mobil Kalian Terhindar Dari Pencurian

JABARNEWS | BANDUNG – Tak sedikit pemilik mobil yang sampai saat ini belum memliki garasi. Alhasil, terpaksa harus parkir di luar rumah atau bahkan menumpang di parkiran umum. Hal tersebut tentunya memberi peluang bagi para pencuri.

Apalagi belakangan ini pencuri mobil semakin banyak berkeliaran. Tentunya hal tersebut membuat kalian harus lebih waspada saat memarkirkan mobil di pinggir jalan.

Untuk mengatasi hal tersebut ada beberapa cara agar mobil kalian terhindar dari maling yakni:

Baca Juga:  Kota Bekasi Gelar Operasi Yustisi, Denda Terkumpul Rp 42 Juta

Pertama. Pasang Alarm Mobil – Cara pertama agar mobil aman dari pencurian yaitu, memasang alarm pada mobil. Meski tak sedikit pencuri yang berhasil mengakali sistem alarm, namun, alat pengaman mobil ini efektif dalam memperlambat aksi pencurian.

Ketika mobil dibuka paksa maka alarm otomatis akan mengeluarkan suara nyaring. Selain itu, agar mobil aman dari pencurian kamu bisa menambahkan kunci tambahan yang biasanya dipasang pada stir atau roda kendaraan.

Baca Juga:  Diduga Soal Reshuffle, Ketum PBNU Panggil Suhendra Hadikuntono

Kedua. Pasanglah GPS – Cara agar mobil tidak dicuri lainnya kamu bisa memasang alat pelacak atau GPS di mobil.Alat GPS mobil ini bisa membantu kamu menemukan posisi mobil milikmu.

Ketika kalian hendak memasang GPS, pastikan bahwa kamu memasang alat GPS di bawah mobil karena pencuri tidak akan punya waktu untuk mencari alat ini. Tentunya hal tersebut bisa kalian coba.

Baca Juga:  Di Bali Ridwan Kamil Deklarasi Siap Lahir Batin Maju ke Pilpres 2024

Ketiga. Parkir di Tempat yang Terang – Cara aman menyimpan mobil dari maling yang terakhir adalah memarkirkan di tempat yang terang. Tips mengamankan kendaraan yang satu ini berguna untuk kamu yang tidak mempunyai garasi di rumah.

Jangan sampai memarkirkan mobil di tempat yang gelap karena akan jadi sasaran empuk para pencuri. Hal tersebut tentunya bisa kalian lakukan agar mobil kalian terhindar dari pencurian. (Red)