Bhakti Untuk Negeri, Bikers Brotherhood 1% MC Bagikan APD Untuk Petugas TPU

JABARNEWS | BANDUNG – Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia West Java Chapter mendistribusikan penyaluran Alat Pelindung Diri (APD) kepada para petugas di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Cikadut, Kota Bandung.

Penyaluran APD tersebut sebagai wujud dari dari Program Bikers Brotherhood 1% MC yaitu Bakti Untuk Negeri.

Vice President West Java Ochund’JD mengatakan, penyaluran APD tersebut tak hanya diberikan kepada kepada petugas TPU Cikadut, tetapi juga diberikan kepada beberapa TPU lain. Dia menyebut, penyaluran APD itu sebagai upaya dalam menangani kasus Covid-19 yang semakin melonjak.

Baca Juga:  Warga Jabar yang Nekat Mudik dari Zona Merah Akan Diperiksa

Dalam penyalurannya, Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia West Java Chapter bekerjasama dengan Jabar Quick Response.

“Saya mengharapkan kepada semua warga Jawa Barat pada umumnya dan member Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia West Java Chapter khususnya, ikut berperan serta dalam menangani melonjaknya kasus Covid-19 sekarang ini,” kata Ochund’JD dalam kererangannya, Jumat (18/6/2021).

Baca Juga:  Tahun Baru Inovasi Baru Bersama Jabarnews.com

Menurutnya, APD sangat diperlukan oleh petugas TPU Cikadut untuk melindungi diri agar tidak terpapar Covid-19.

“Apa Buat sekarang ini yang lebih urgen dan yang diperlukan sama bapak biar temen-temen mengetahui penyalurannya kemana?” ucapnya.

Tak hanya itu, Ochund’JD juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk senantiasa disiplin dan menggunakan protokol kesehatan Covid-19 yang dianjurkan pemerintah.

Baca Juga:  Mensos Akan Turunkan 3 Bansos, Begini Cara Daftarnya

“Karena mengabaikan protokol kesehatan itu bukan pilihan,” tutupnya.

Sementara itu, salah seorang petugas menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan yang diberikan berupa APD Waterproof anti hujan, sepatu, sarung tangan, dan masker.

“Itu yang paling penting di lapangan,” ujar petugas itu. (Red)