Hari Bhayangkara ke-75, Panglima TNI Beri Kejutan kepada Kapolri

JABARNEWS | JAKARTA – Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memberikan kejutan kepada Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo di Hari Bhayangkara ke-75 dengan berkunjung langsung ke Rumah dinas Kapolri di Jakarta Selatan, Kamis (1/7/2021).

Dalam kunjungannya, Panglima TNI tetap melaksanakan disiplin protokol kesehatan, dan memberikan kejutan dengan memberikan ucapan selamat dan membawa kue ulang tahun yang bergambar Panglima TNI dan Kapolri.

Baca Juga:  Duh, Hampir 8 Bulan Nakes di Kabupaten Tasikmalaya Tak Terima Insentif

Marsekal Hadi menyampaikan ucapan selamat Hari Bhayangkara ke-75 kepada Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.

Mantan Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) ini pun mendoakan di Hari ulang tahun ini Polri semakin Profesional dengan mengedepankan Presisi (prediktif, responsibilitas, dan transparansi) berkeadilan yang merupakan program yang diusung oleh Kapolri.

Baca Juga:  Fenomena Aphelion, Selama 3 Hari Garut Dingin Menggigil

“Sekali lagi kami ucapkan selamat hari Bhayangkara yang ke-75,” ucap-nya dalam siaran pers-nya.

Dalam kesempatan tersebut, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menjelaskan bahwa kedatangannya ke rumah dinas Kapolri memang disengaja untuk memberikan kejutan di HUT Ke-75 Bhayangkara.

Kejutan ini tidak hanya diberikan kepada Kapolri saja, namun seluruh jajaran TNI yang ada di kewilayahan pagi ini juga melakukan hal yang sama memberikan ucapan selamat HUT Bhayangkara sampai ke tingkat Polsek.

Baca Juga:  Pengangkutan ke TPA Sarimukti Kembali Terhambat Buat Sampah di Kota Bandung Menumpuk

“Semoga kebersamaan TNI-Polri dalam bentuk sinergitas, NKRI semakin kuat,” ujar mantan Irjen Kementerian Pertahanan ini.

Pada kesempatan yang sama, Kapolri menyampaikan ucapan terima kasih atas kejutan dan perhatian Panglima TNI pada hari Bhayangkara ke 75. (Red)