Fasilitasi Anak-anak Mengaji, Tokoh Masyarakat di Naringgul Cianjur Ini Bangun Mushola

JABARNEWS I CIANJUR – Warga Kampung Gunung Empuk RT 25/08, Dusun Ciparay, Desa Wangunsari, Kecamatan Naringgul, Kabupaten Cianjur keroyokan bangun Mushola ukuran 7×4,5 meter, Rabu (21/7/2021).

Dikatakan Amin (49) seorang tokoh masyarakat setempat, ini inisiatif pembangunan sarana keagamaan milik dirinya, di tanah sendiri dan biaya sendiri. Hal itu demi membantu sarana ibadah untuk pilihan Kepala Keluarga (KK), warga sini.

“Ya, karena terkait jauh ke Masjid Jami sehingga bagi anak mengaji agar dekat serta bisa terdidik,” katanya kepada JabarNews.com.

Baca Juga:  Masyarakat Cianjur Selatan Dambakan Terminal Kepada Pemerintah

Pembangunan Mushola ini sedang dibangun saat ini baru mencapai 48 persen, dikerjakan dengan tiga orang. Itu tanpa ada bantuan swadaya, dan bantuan donasi dari siapapun.

Sehingga, masih ujar Amin, karena mengingat kasihan kepada anak-anak keluarga dan tetangga jauh ke Masjid tidak terkoordinir dan terdidik. Maka dirinya membangun, agar dijadikan sarana ini senantiasa dipakai ibadah bagi keluarga dan tetangga umum jama’ah setempat.

Baca Juga:  Dua Dokter Gadungan Di Bandung Jual Obat Penggugur Kandungan, Ini Modusnya

“Saya tidak mau dipuji atau apa? Sekalipun niat ibadah. Dan, modal sendiri membangun,” ucap Amin.

Apabila ada kepedulian, papar Amin, tanpa dipinta baik adanya bantuan tenaga, materi, bahan material maupun lainnya dari siapapun akan menerimanya. Tapi apabila tidak ada bantuan pun tidak jadi masalah, semoga dijadikan sedekah salah satu jalan untuk menuju surga Allah SWT.

Baca Juga:  Cerita Dedi Mulyadi Satu Jam Berada di Mobil Jokowi

“Mudah-mudahan menjadi catatan amal soleh dan kebaikan,” pungkasnya.

Terpisah, Asep Dewa (45) warga setempat mengapresiasi, atas niat baik ada seorang tokoh masyarakat baik mau membangun Mushola. Sehingga bisa dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan ibadah, apabila nanti setelah rampung 100 persen, ia janji akan buatkan papan nama dengan sebutan Mushola Al-Amin.

“Tulisan kaligrafi karya sendiri, dan mendoakan semoga pembangunan bisa berjalan lancar sesuai harapan,” singkat Dewa. (Mul)