Sering Terlihat Atur Lalu Lintas, Kapolres Ini Dapat Pujian Warga

JABARNEWS | PURWAKARTA – Masyarakat Purwakarta sangat mengagumi sosok AKBP Dedy Tabrani yang saat ini menjabat sebagai Kapolres Purwakarta.

Kekaguman warga tersebut berawal sering melihat orang nomor satu di Polres Purwakarta tersebut mengatur lalu lintas di pagi hari, dimana saat itu memang situasi lalu lintas cukup padat karena keberangkatan pelajar ke sekolah juga para pekerja ke tempat kerja.

“Saya salut dengan pak Dedy, kendati beliau sebagai Kapolres masih kerap turun mengatur lalu lintas di pagi hari. Dan saat adanya kepadatan kendaraan Kapolres tidak sungkan mengatur lalu lintas,” kata Asep (43) salah satu warga, Kamis (18/01/2018).

Baca Juga:  Soal Vaksinasi Booster di Kota Bandung, Yana Mulyana: Kami Masih Menunggu Vaksinnya

Asep menuturkan, apa yang dilakukan Kapolres Purwakarta tersebut merupakan contoh yang baik bukan hanya bagi jajaran kepolisian semata, melainkan bagi siapapun dan apapun profesinya.

Dedy menunjukan, kendati ia seorang pimpinan khususnya di Polres Purwakarta ia tidak segan turun langsung kelapangan untuk membantu anggotanya mengatur lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan di jam-jam tertentu.

Baca Juga:  Waspada, 9 Wilayah di Jawa Barat ini Berpotensi Hujan Lebat

“Saya salut dengan beliau, dan ini contoh yang baik,” tuturnya.

Sementara itu Reni, seorang ibu yang tiap hari mengantarkan anaknya ke sekolah mengaku juga sering melihat Kapolres Purwakarta membantu menyeberangkan anak sekolah.

Awalnya ia pikir Dedy sama dengan polisi lalu lintas biasa, dan baru tahu kalo pria yang memiliki pangkat dua buah melati di pundak tersebut adalah seorang Kapolres.

Baca Juga:  Umar Zunaidi Ingatkan Umat Islam Tebing Tinggi Jangan Meninggalkan Alquran

“Apa yang dilakukan pak Kapolres dengan menyeberangi anak sekolah bisa menghilangkan kesan angker atau menakutkan terhadap sosok polisi di mata anak-anak, sekaligus bisa membangun rasa empati anak-anak kepada polisi sejak usia dini,” jelas Reni. (Red)