Python Rescue Bandung, Berikan Edukasi Reptil Pada Masyarakat

JABARNEWS | BANDUNG – Sebagai upaya memberikan sosialisasi dan Edukasi binatang reptil terhadap masyarakat, Komunitas Python Rescue Bandung gelar secara rutin gathering di depan Gedung Merdeka, Jl. Asia Afrika, Bandung.

Hampir dilakukan setiap seminggu sekali,  kegiatan ini dilakukan pada hari Minggu mulai dari pukul 15.00 sampai dengan malam hari.

Baca Juga:  Hot Deals: Gaet Wisatawan, Tingkatkan Ocupansi Hotel Di Kota Bandung

Selain mengedukasi tentang jenis dan motif ular python, Wakil Ketua Komunitas Python Rescue Bandung,Teto Hartanto memberikan tips cara merawat reptil tak berkaki tersebut.

“Contohnya sanca batik makannya tikus, makannya ini nggak tiap hari, paling cuma seminggu sekali. Kalau perawatan ular itu gampang tinggal sesekali dijemur terus kandang nggak boleh kotor,” terangnya disela-sela gathering di depan Gedung Merdeka, Bandung, Minggu (04/02/18) malam.

Baca Juga:  Jabatan Pangdam III/Siliwangi Diserahterimakan

Beranggotakan 40 orang yang tersebar di seluruh Kota Bandung, ternyata komunitas ini tidak hanya mempertunjukkan ular python saja, ada pula yang membawa jenis reptil iguana.

Baca Juga:  THR ASN Kota Bandung Paling Lambat Kamis

Sebagai penutup, Teto berharap dengan adanya sosialisasi dan Edukasi tersebut dapat merubah sudut pandang masyarakat yang menganggap jika semua reptil merupakan hewan yang berbahaya dam berbisa.

“Semoga kegiatan ini dapat merubah paradigma masyarakat tentang ular,” harapnya. (Ted)

Jabarnews | Berita Jawa Barat