Cabup Subang Dedi J. Sambangi Pesantren

JABARNEWS | SUBANG – Kunjungan Calon Bupati Subang, H. Dedi J., ke kediaman tokoh pesantren Subang Selatan Ky. Ridwan Hartiawan di Desa Cimanggu, Kecamatan Cisalak, diapresiasi.

Ridwan mengatakan, apa yang dilakukannya dengan mendukung Dedi J telah dipertimbangkan secara matang. Itu, lanjutnya, untuk kemaslahatan.

“Saya memilih dan mendukung Dedi J Menjadi Bupati Subang karena beliau mau menjelaskan program-programnya dalam rangka membela madrasah, pesantren, dan para kyai dengan program yang jelas,” ungkap Sekretaris Forum Pondok Pesantren (FPP) Kabupaten Subang ini kepada Jabarnews, Sabtu (3/3/2018).

Baca Juga:  Diklaim Berhasil, Ridwan Kamil Ingin OPOP Dilanjutkan ke Tingkat Nasional

Menurutnya, kunjungan silaturahmi mantan Kabid Hukum Polda Jabar ini merupakan kehormatan tersendiri sehingga dia mengajak para kyai dan tokoh agama di Subang Selatan untuk berdialog langsung dengannya.

Baca Juga:  Usai Libur Nataru, 98 Persen ASN Serdang Bedagai Langsung Kerja

”Tadi terjadi dialog antara beliau dan para kyai juga masyarakat. Dukungan bukan tanpa alasan. Salah satunya program keagamaan Dedi J kaharti pisan, dan yang lebih penting dia cuma ingin berkoalisi dengan rakyat,” ujarnya

Dalam kunjungannya tersebut Dedi juga mengatakan, pengembangan pesantren, madrasah, dan kehidupan keagamaan termasuk program unggulan yang disiapkannya saat menjabat bupati nanti.

Baca Juga:  Pendaftaran CPNS Dibuka Senin, Cermati Persyaratannya

“Kami tampung aspirasinya. Kami memang ingin agar para kyai dan madrasah serta pondok pesantren sebagai elemen penting bangsa ini yang harus diperhatikan, diperjuangkan, dan disejahterakan lebih baik lagi. Yang lebih penting dalam pengabdian mereka, para kyai mendidik umat harus merasa aman dan nyaman, ” ungkapnya. (Mar)

Jabarnews | Berita Jawa Barat