Langkah Barca Mulus, Messi Cetak Gol Tercepat

JABARNEWS | BARCELONA – Megabintang Lionel Messi kembali menunjukkan tajinya saat mengantarkan Barcelona lolos ke perempat final Liga Champions. Dalam laga kedua 16 Besar, di Stadion Camp Nou, Rabu (14/3/2018) atau Kamis dini hari WIB, Barca melesakkan 3 gol ke gawang Chelsea, 2 di antaranya dilesakkan Messi.

Dengan torehan gol itu, Messi total mencetak 3 gol. Satu gol lagi dicetak Kapten Timnas Argentina itu di laga pertama 16 Besar.

Baca Juga:  Dianggap Biang Macet, Tugu SGC Bekasi Akan Dibongkar

Lesakkan gol yang diciptakan Barca pada pertandingan kedua 16 Besar ini, dilakukan Messi pada menit 3 dan 63. Tak berhenti di situ, Messi juga encatat assist bagi Ousmane Dembele pada menit 20).

Baca Juga:  Ridwan Kamil Ingin Seluruh Lembaga yang Terlibat Tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang Dievaluasi Total

Dilansir laman Kompas, Tim asuhan Ernesto Valverde itu menjadi klub terakhir yang lolos ke fase perempat final, mengikuti jejak Liverpool, Real Madrid, Manchester City, Juventus, Sevilla, AS Roma, dan Bayern Muenchen.

Sebagai catatan, gol dicetak Messi dalam laga kontra Chelsea itu merupakan gol tercepat sepanjang sejarah memperkuat Barcelona dan Timnas Argentina.

Baca Juga:  Arescue Beri Edukasi Mitigasi Bencana kepada Siswa SMPIT Cendekia di Kabupaten Purwakarta

Saat membobol gawang Chelsea yang dikawal Thibaut Courtois, usia pertandingan baru 128 detik.

Gol itu merupakan gol ke-100 Messi sepanjang sejarah Liga Champions. Itu dicapai dalam 123 pertandingan, atau 14 laga lebih cepat ketimbang Cristiano Ronaldo. (Des)

Jabarnews | Berita Jawa Barat