Polres Purwakarta Sosialisasi Bahaya Narkoba

JABARNEWS | PURWAKARTA – Satuan Reserse Narkoba Polres Purwakarta sosialisasikan bahaya narkoba di hadapan 165 peserta Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Sekolah Tingkat Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) dan Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) se Kabupaten Purwakarta. Acara digelar di SMKN 2 Negeri Purwakarta, Sabtu (7/4/2018) petang.

Dalam acara tersebut, Kasat Reserse Narkoba Polres Puwakarta, AKP Heri Nurcahyo melalui KBO Reserse Narkoba Polres Purwakarta, IPTU Kiswari memaparkan secara rinci setiap hal-hal yang berhubungan dengan narkoba.

Baca Juga:  Jalan Ambles, Pemerintah Kota Bogor Lakukan Rekaya Lalu Lintas

Dalam paparannya, Kiswari tak hanya menerangkan segala jenisnya (narkoba). Tetapi juga membahas mengenai dampak buruk yang ditimbulkan akibat mengkonsumsi dari setiap jenis narkoba.

“Ketika kita mengkonsumsi narkoba dari jenis apapun itu, maka tidak ada organ tubuh kita yang tak terancam rusak, secara otomatis daya tahan tubuh kita spontan akan mengalami penurunan dan akan sangat rentan terkena segala jenis penyakit,” ujarnya dihadapan ratusan peserta.

Selain itu, dirinya menegaskan bahwasanya mengkonsumsi narkoba secara tidak langsung merupakan salah satu upaya bunuh diri. Dampak yang ditimbulkan ketika kita mengkonsumsi atau menyalahgunakan narkoba antara lain seperti stroke, serangan jantung, paru-paru, kerusakan gigi, dan hal lainnya yang bisa berakibat kematian.

Baca Juga:  Pencuri Kucing di Depok Ditangkap, Pelaku Kepergok Korbannya Sendiri Saat COD

Pihak Polres Purwakarta mengajak semua peserta yang hadir untuk menyayangi tubuh mereka dengan tidak sesekali bermain dengan narkoba.”Mari sayangi tubuh kita, jangan sampai hidup kita menjadi terpuruk akibat mengkonsumsi narkoba, ingat sekali saja kita kecanduan maka akan susah keluar dari lingkaran hitam narkoba, jadi mulai saat ini kita perangi Narkoba,” tegasnya.

Baca Juga:  Jumlah Pasien di RSUD Bekasi Lebihi Kapasitas, Stok Oksigen Gimana?

Dengan adanya pembekalan ini, lanjut dia, diharapkan peserta semakin memahami apa itu narkoba, bagaimana bahayanya, serta bagaimana pentingnya peduli dan ikut berperan dalam pemberantasan narkoba, dimulai dari menjaga diri sendiri, keluarga dan teman agar senantiasa terhindar dari jerat narkoba.

“Kita harus bergerak lebih cepat dari pergerakan bandar dan kurir narkoba, kita harus lebih kreatif dalam menyampaikan informasi agar masyarakat mudah mengerti,” ujar Kiswari. (Gin)

Jabar News | Berita Jawa Barat