Gigabyte Aero 15, Laptop Yang Pas Untuk Para Gamer

JABAR NEWS | TEKNO – Saat ini, kebanyakan laptop gaming itu pasti memiliki desain yang unik dan membuat para gamer bersemangat saat bermain game. Tapi, apakah ada laptop gaming yang mempunyai spesifikasi menawan namun didesain dengan kesan eksekutif? Pasti gak ada ya, karena biasanya laptop gaming jarang digunakan pekerja.

Kata siapa gak ada? Gigabyte punya satu produk terbaru yang bernama Aero 15. Produk ini merupakan laptop gaming yang punya desain menawan, sehingga buat kamu yang suka main game berat tapi punya tuntutan profesional, laptop satu ini wajib dijadikan pertimbangan.

Baca Juga:  Daihatsu Astec Open 2018 Sambangi Pulau Dewata

Gigabyte Aero 15 menjadi sebuah laptop gaming yang punya desain mewah bergaya profesional. Sebab, laptop ini dirancang dengan desain bezel tipis, hanya 5mm. Jadi, layar dengan ukuran 15,6 inci hanya terlihat seperti 14 inci karena bezel-less. Bobotnya pun ringan hanya 2,1 kilogram.

Baca Juga:  BI Jabar Gelar Pasar Murah Untuk Pengendalian Inflasi Jabar 2017

Spesifikasi Gigabyte Aero 15 antara lain prosesor Intel Core i7-7700HQ, RAM 16GB DDR4, VGA Nvidia GTX 1060 6GB, dan baterai 94.24WH. Yang kerennya lagi, laptop gamingdengan OS Windows 10 ini sudah disertifikasi X-Rite Pantone Color Cakibration, jadi layarnya itu super jernih.

Baca Juga:  Walah! Puluhan Guru Madrasah di Pangandaran Harus Kembalikan Bantuan Subsidi Upah, Kenapa?

Harga Gigabyte Aero 15 ialah sebesar Rp 28.999.000. Fitur lain dari laptop ini adalah individual backlight keyboard, jadi setiap tombol punya warna berbeda. (Red/jalantikus.com)

Jabar News | Berita Jawa Barat