KPU Subang Klaim Persiapan Pilkada Capai 100 Persen

JABARNEWS | SUBANG -Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Subang yang tinggal menghitung hari dinyatakan siap 100 persen oleh Ketua KPU Kabupaten Subang, Maman Suparman, disela-sela kegiatan pendistribusian logistik bersama Muspida Subang, Jumat (22/6/2018).

Dalam kesempatan itu, Maman menerangkan bahwa untuk kesiapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Subang sudah siap 100 persen dalam hal logistik. Mulai kesiapan logistik hingga penyelenggara yang akan bertugas di Pilkada Bupati dan Gubernur seluruhnya sudah siap.

Baca Juga:  Hendak Konvoi Motor, Puluhan Siswa SMK Diciduk Polisi

“Kita pastikan kesiapan sudah mencapai 100 persen. Hari ini logistik kita distribusikan ke PPK,” kata Maman

Maman mengatakan, untuk logistik Pilgub sudah selesai dan tinggal didistribusikan. Sedangkan untuk logistik Pilbup ada beberapa logistik yang masih belum tiba di gudang KPU.

“Memang ada yang belum tiba, namun kita pastikan sebelum tanggal 23 Juni sudah tiba. Segera kita distribusikan,” katanya.

Baca Juga:  Geliatkan Ekonomi, Objek Wisata Situ Cipanten Akan Kembangkan UKM

Plt Bupati Subang H. Ating Rusnatim mengapresiasi kerja KPU yang sudah semaksimal mungkin mempersiapkan pesta demokrasi yang akan dilaksankan pada 27 Juni 2018.

“Kita apresiasi KPU karena bisa bekerja tepat waktu, karena terus terang kalau ada logistik bermasalah bisa berdampak besar,” kata Ating.

Sepeti apa yang dikatakan KPU, logistik di H-5 menjelang pencoblosan sudah siap dan tidak ada maslah.

Baca Juga:  Densus 88 Tangkap PNS Terduga Teroris di Langsa Aceh, Menpan-RB: Kita Proses

“Insya Allah di TPS tidak ada kekurangan apapun. Ini kesiapan yang harus diapresiasi. Mudah mudah tidak ada hambatan, sampai betul-betul merata sampai TPS,” katanya.

Pendistribusian logistik kepada PPK dilakukan menggunakan truk dengan pengawalan ketat dari petugas kepolisian Polres Subang. (Mar)

Jabarnews | Berita Jawa Barat