Kepedulian Pemerintah Terhadap Veteran Baik, Tapi …

JABARNEWS | BANDUNG – Mendekati peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI ke-73) kepedulian pemerintah, khususnya Kota Bandung dinilai Dewan Pimpinan Cabang Legiun Veteran Republik Indonesia (DPC LVRI) baik. Namun jika dinilai per kota, Kota Bandung kedua dan yang pertama Kota Surabaya.

“Ia di sana satu orang veteran dapat Rp 300 ribu per bulan, tetapi syaratnya harus menjadi guru di sekolah-sekolah,” terang Ketua DPC LVRI Kota Bandung, Patmo, pada Bandung menjawab, Selasa (14/8/2018).

Baca Juga:  Herman Suherman Segera Jadi Plt Bupati Cianjur

“Tetapi pimpinan Pak RK ini kita sangat bersyukur karena kita banyak di-suport, diberikan hibah juga Rp. 250 juta per tahun,” jelas Patmo.

Lanjut Patmo, sikap Veteran saat ini yakni mendukung program pemberantasan narkoba, mencegah terorisme, dan melakukan sosial lainnya.

“Saya pribadi setuju hukum mati untuk narkoba. Negara hancur kalau narkoba dibiarkan, kalau terorisme bisa kita didik agar kembali, tapi kalau narkoba itu sulit,” terang mantan TNI ini.

Baca Juga:  Kendaraan Belum Bisa Gunakan Jalur Bandung-Garut, Kenapa?

Selain itu veteran pun gencar sosialisasikan sejarah perjuangan dan mempertahankan dasar negara Pancasila. Bahkan para veteran ini, kata Patmo, mendatangi beberapa sekolah untuk menyosialisasikan perjuangan.

Sementara itu Sekertaris DPC LVRI, Wahid, menyayangkan Timor Timur (kini Timor Leste) pernah diperjuangkan oleh sukarelawan namun ternyata tetap dilepas.

“Veteran pembela ini Irian Barat, Dwikora, Tim Tim (Timor Leste), banyak korban. Pemerintah minta bantuan sukarelawan kita ke sana, tapi sayang kenapa Tim Tim diserahkan lagi,” ungkap Wahid.

Baca Juga:  Hadapi Era 4.O, Mahasiswa Harus Kreatif serta Inovatif

Saat ini, Veteran di Kota Bandung ada sebanyak 1338 dari 1600. Sebagian lainnya sudah meninggal dunia.

Pada HUT RI, veteran selain menjadi peserta upacara Apel 17 Agustus juga akan menggelar parade pada 26 Agustus 2018, dari Jl Dayang Sumbu hingga ke Balai Kota. (Vie)

Jabarnews | Berita Jawa Barat