Truk Hantam Bus di Pangandaran, Kaki Sopir Patah Terjepit

JABARNEWS | PANGANDARAN – Truk pengangkut batu split nopol Z 8203 WH dilaporkan terlibat kecelakan dengan bus Gapuraning Rahayu nopol Z 7820 TA jurusan Pangandaran-Jakarta, di Dusun Nagrak, Desa Karangsari, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Minggu, (30/9/2018) sekitar pukul 04.45 WIB.

Akibatnya, sopir truk dilaporkan mengalami patah tulang pada kedua kakinya setelah terjepit di bagian depan truk yang hancur. Proses evakuasi saat mengeluarkan sopir truk yang terjepit pun berlangsung cukup dramatis.

Baca Juga:  So Sweet Tahu Pehobi Nonton Film India, Istri Aziz Kasih Kado Ipad

Bahkan, memakan waktu hampir setengah jam. Warga yang datang ke lokasi kejadian langsung membawa sopir truk nahas itu ke puskesmas setempat.

Menurut warga setempat, Cecep Nurhidayat, kecelakaan ini bermula ketika Bus Gapuraning Rahayu datang dari arah Banjar menuju Pangandaran. Saat melintas di tempat kejadian, Bus berhenti untuk menurunkan penumpang.

Baca Juga:  Waduh! Gibran Diduga Terseret Korupsi Dana Bansos

Tanpa diduga, truk pengangkut batu dengan kecepatan tinggi datang dari arah yang sama dan tiba-tiba menghantam bagian belakang bus.

“Karena hantamannya begitu keras, membuat bus nyelenong tanpa kendali sopirnya. Beruntung sopir bus masih bisa mengendalikan lajunya. Sementara akibat hantaman yang sangat keras tersebut, mengakibatkan truk mengalami kerusakan yang cukup parah di bagian depannya,” ujarnya.

Baca Juga:  DPKPB Purwakarta Amankan Ular King Kobra di Dapur Warga

Akibat bagian depan truk mengalami hancur, kata Cecep, membuat kedua kaki sang sopir terjepit hingga akhirnya patah tulang. “Penyebab kecelakaan ini diduga akibat sopir truk ngantuk dan ditambah melajukan kendaraannya dengan kecepatan tinggi,” pungkasnya. (Abh)

Jabarnews | Berita Jawa Barat