Jokotri Komitmen Bantu Penyandang Disabilitas Agar Berdaya Secara Ekonomi

JABARNEWS | KARAWANG – Calon Anggota DPRD Jawa Barat Dapil Karawang dan Purwakarta, Dr. H. Joko Trio Suroso, Drs, SH, MH, MM, MBA memandang, perlindungan dan pemberdayaan bagi penyandang disabilitas sangat penting untuk digalakkan guna menumbuhkan individu atau kelompok Penyandang Disabilitas yang tangguh dan mandiri.

Dari pengamatan pria yang akrab disapa Jokotri ini, masih banyak penyandang disabilitas hidup dalam kondisi rentan, terbelakang, dan miskin yang disebabkan masih adanya pembatasan, hambatan, atau penghilangan hak penyandang disabilitas.

Baca Juga:  PPKM Darurat, Pedagang Hewan Kurban di Purwakarta Keluhkan Sepi Pembeli

Untuk itu, peraih gelar doktor hukum dari Universitas Padjadjaran ini menarik kesimpulan bahwa kita semua harus mengupayakan langkah-langkah pemenuhan hak penyandang disabilitas yang ada di lingkungan kita, sehingga mereka dapat berdaya, dan mandiri secara ekonomi.

Dalam kesempatan bertemu dengan Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) di Kabupaten Karawang baru-baru ini, Jokotri terkesan dangan semangat mereka untuk maju. Pria yang berprofesi sebagai dosen, pengusaha, konsultan, dan pengacara ini berpendapat kebanyakan dari penyandang disabilitas itu memiliki kepribadian yang tangguh dan mau untuk berusaha.

Baca Juga:  Kebudayaan, Potensi Daya Tarik Pariwisata di Kota Bandung

“Semangatnya besar, mereka (penyandang disabilitas) tidak mau menyerah dengan keadaan. Kita wajib mensupport. Sebagaimana sudah diamanatkan pada Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2016 tentang Penyandang Disabiilitas,” ujar Jokotri, Calon Anggota DPRD Jawa Barat dari PDI Perjuangan nomor urut 2 dengan tagline ‘fokus nge-bahagia-in kamu’.

Atas dasar itu, Jokotri berkomitmen untuk membantu para penyandang disabilitas agar mereka dapat menjalankan sebuah usaha. Salah satunya dengan menyalurkan bantuan gerobak bakso untuk Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) di Kabupaten Karawang.

Baca Juga:  Tabrakan Maut Mobil Pick Up Vs Sepeda Motor, 1 Orang Mahasiswa Tewas

“Mudah-mudahan dengan mereka (penyandang disabilitas) dibantu menjalankan usaha, mereka dapat tangguh, berdaya, dan mandiri secara ekonomi,” imbuhnya.

Kemudian, jika pada saatnya terpilih sebagai Anggota DPRD Jawa Barat, Jokotri siap bekerja sama dengan pemerintah kabupaten dan pemerintah provinsi, dalam hal lebih memberdayakan lagi penyandang disabilitas di Jawa Barat, khusunya untuk yang berada di Kabupaten Karawang dan Kabupaten Purwakarta. [jar]

Jabarnews | Berita Jawa Barat