Pembunuhan Siswa SMK Di Bogor, Polisi Kesulitan Cari Pelaku

JABARNEWS | BANDUNG – Sebanyak 28 saksi terkait pembunuhan terhadap Andriana Yubella Noven, di Jalan Riau, Baranangsiang, Kota Bogor, telah diperiksa oleh polisi. Para saksi ini berasal dari keluarga dan kerabat korban.

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Trunoyudo Trunoyudo Wisnu Andiko, mengatakan, meski telah dilakukan pemeriksaan terhadap para saksi, namun belum ada yang menjurus kepada identitas pelaku.

Baca Juga:  Ada 370 Lowongan CPNS, Prioritas Untuk Bidang Pendidikan Dan Kesehatan

“Keterangan para saksi masih dianalisa. Polisi hingga kini masih berupaya melakukan penyelidikan lebih dalam,” kata Trunoyodo, dikutip pojokjabar, Senin (28/1/2019).

Baca Juga:  Kejari Majalengka Usut Dugaan Penyalahgunaan Anggaran Siskeudes, Kades Sambut Positif

Dikatakannya, meski dibuat sketsa wajah pelaku, namun dari video yang terekam Closed Circuit Television (CCTV) kurang jelas.

“Kualitas video CCTV-nya kurang bagus,” ujarnya.

Diketahui, Noven tewas ditusuk oleh sesorang di sebuah gang Jalan Riau, Baranangsiang, Kota Bogor, Senin 7 Januari 2019. Siswi SMK di Bogor itu ditusuk menggunakan senjata tajam di bagian dada kiri dengan luka dalam sepanjang 22 sentimeter. (Des)



Jabarnews | Berita Jawa Barat

Baca Juga:  Honorer K2 Gabung Demo Buruh Di Jakarta