Pasien Positif Covid-19 Di Jabar Jadi 10 Orang

JABARNEWS | BANDUNG – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyebut, sampai saat ini terdapat 10 orang warga Jabar yang positif terpapar virus corona (Covid-19).

Pria yang akrab disapa Emil ini menjelaskan, dari 10 pasien tersebut, dua diantaranya meninggal dunia. Satu berdomisili Kabupaten Bekasi meninggal di Kabupaten Cianjur dan satu perawat kesehatan meninggal di Jakarta berdomisili Kabupaten Bekasi.

Sementara pasien lainnya, yakni tiga warga Depok, satu warga Kota Bandung, satu warga Kabupaten Cirebon, satu warga Kabupaten Purwakarta, dua warga Kabupaten Bekasi.

“Jadi total ada 10 orang warga Jawa Barat yang positif Covid-19,” kata Emil, di Command Center, Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (16/3/2020).

Dia mengaku, pihaknya terus berupaya melakukan proaktif tes terkait kondisi virus corona di Jawa Barat. Terlebih, ke daerah daerah yang berdekatan dengan Jakarta dengan prioritas PDP, ODP dan lingkungan sekitarnya.

“Kita melihat bahwa ke daerah-daerah yang lebih dekat ke Jakarta mayoritas ODP, seperti Depok,” tandasnya. (Rnu)