Sopir Taksi Online Asal Bandung Tewas Di Jurang Cikajang

JABARNEWS | GARUT – Sesosok mayat laki-laki ditemukan di dasar jurang tepatnya di Kampung Renteng, Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut, Sabtu (2/2/2019). Belakangan diketahui, jenazah merupakan seorang pengemudi taksi online, yang berasal dari Bandung.

“Ada laporan masuk tadi pagi sekitar pukul 07.00 WIB. Kepala Desa melapor, warganya menemukan sesosok jenazah,” ujar Kapolsek Cikajang, Iptu Amat Rahmat dikutip Galamedianews.com, Sabtu (2/2/2019).

Baca Juga:  Kasus Meninggal Covid-19 di Sukabumi Tercatat Capai 144 Orang

Saksi bernama Ani, pertama kali menemukan saat akan menyambit rumput. Sebab, merasa curiga dengan penemuan tersebut saksi lalu memanggil warga lainnya.

Amat menambahkan, jenazah menggunakan celana jeans berwarna biru serta menggunakan kaos warna abu bertuliskan faketaksi. Untuk keterangan identitas korban tidak ditemukan di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

“Untuk sementara di TKP tidak ditemukan identitas. Namun informasi dari Facebook korban adalah pengemudi taksi online berinisial Y, korban diperkirakan berumur 23-25 tahun,” ujarnya.

Baca Juga:  PT Indocement Salurkan CSR Untuk Berdayakan Masyarakat

Informasi sementara korban diketahui menarik penumpang dari Pasirkoja. Kondisi jenazah korban mengalami luka-luka di sebagian tubuh. “Ada luka di bagian dahi 10 cm, kepala sebelah kiri 3 cm. Luka robek bagian punggung 13 cm, luka robek tangan kanan 17 cm. Jadi, melihat dari situasi korban telah mengalami penganiayaan,” jelasnya.

Baca Juga:  Terungkap! Pencurian Besi Tower di Cirebon, PLN Bisa Rugi Rp140 Miliar

Saat ini, jenazah korban berada di RSU Dr Slamet Garut dan ditangani Satreskim Polres Garut serta Polsek Cikajang. “Diperkirakan kondisi jenazah sudah 1-2 hari dilihat dari informasi kehilangan di FB,” sambungnya. (Abh)

Jabarnews | Berita Jawa Barat