Infrastruktur Perikanan Harus Jadi Prioritas

JABARNEWS | BANDUNG – Ketua Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat Didi Sukardi mengatakan, saat ini dengan potensi perikanan di Provinsi Jawa Barat yang luar biasa maka infrastruktur perikanan harus menjadi prioritas pemerintah.

“Potensi jawa barat di sektor perikanan sangat luar biasa. Pemerintah Provinsi Jawa Barat harus terus memperhatikan karena setelah beralihnya kewenangan menjadi kewenangan pemprov dari pemerintah daerah ke provinsi makan Provinsi Jawa Barat harus memperbaiki infrastuktur pelabuhan,” ujar Didi usai melakukan kunjungan kerja bersama Komisi II DPRD Jabar di UPTD Pelabuhan Perikanan Muara, Ciasem, Kabupaten Subang.

Baca Juga:  FGHNLPSI Minta Guru Honorer Tidak Ikut Aksi Demo Besok di DPR RI

Didi menyatakan, kurang lebih ada sebanyak 37 pelabuhan di Jawa Barat yang harus menjadi perhatian Pemerintah Provinsi.

“Komisi dua sudah menyampaikan ke gubernur, agar memprioritaskan pembangunan di sektor pertanian, perkebunan, kehutanan dan tidak kalah penting perikanan. Kita berharap itu masuk dalam RPJMD Provinsi untuk lima tahun ke depan,” katanya.

Baca Juga:  Survei Alvara: Jokowi-Ma'ruf Amin Unggul Di Jawa

Ia berharap, dengan adanya dukungan dari pihak eksekutif terhadap pembangunan infrastruktur perikanan dapat mendongkrak perekonomian masyarakat Jawa Barat khususnya di sektor perikanan.

Baca Juga:  Studi Klaim Obat Anti Hipertensi Dapat Tekan Angka Kematian Covid-19

“Saya berharap dengan kebijakan gubernur infrastruktur pelabuhan di Jawa Barat semakin baik dan kemudian akan meningkatkan pelayanan Provinsi Jawa Barat terhadap pelabuhan serta sektor ekonomi perikanan,” pungkasnya. (Abh)

Jabarnews | Berita Jawa Barat