Waduh… Banyak Mantan Koruptor Di Pileg

JABARNEWS | KARIKATUR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) kembali mengumumkan 32 nama calon legislatif (caleg) mantan terpidana korupsi, di tingkat pemilihan DPRD Provinsi dan Kab/Kota.

Sebelumnya, 49 nama caleg mantan terpidana korupsi telah diekspos ke publik. Saat ini, total ada 81 Caleg mantan koruptor telah terdaftar menjadi peserta Pemilihan Legislatif 2019.

Baca Juga:  Atasi Kulit Lutut Gelap Anda Dengan Cara Ini, Mudah Untuk Dilakukan

Dirilisnya status para caleg tersebut kepada publik, merupakan bentuk keterbukaan dalam pesta demokrasi ini. Semuanya kembali bergantung kepada pilihan rakyat di saat hari pencoblosannanti. Tentunya, dengan harapan disertai dengan hati yang jernih berharap Indonesia lebih baik lagi kedepan.

Baca Juga:  Beberapa Cara Yang Bisa Dilakukan Agar Tidur Siang Lebih Berkualitas

Kasus-kasus korupsi yang menjerat para wakil rakyat, baik itu eks koruptor maupun para caleg pendatang baru yang tidak pernah tersangkut kasus korupsi, jangan terulang kembali. (Dod)

Baca Juga:  Waduh! Kedisiplinan Masyarakat Terapkan Prokes di Jabar Turun

Jabarnews | Berita Jawa Barat