Ansor Majalengka Ajak Masyarakat Kembali Bersatu Usai Pemilu

JABARNEWS | MAJALENGKA – Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda (PC. GP) Ansor Kabupaten Majalengka mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu kembali merajut kebersamaan dan menjalin persatuan pasca Pemilu 2019 dan putusan MK terkait sidang PHPU Pilpres 2019.

Hal itu dikatakan Ketua PC GP. Ansor Kabupaten Majalengka Ahmad Cece Ashfiyadi dalam acara Halal Bihalal Keluarga Besar GP Ansor Majalengka di Aula Al Hasani PCNU Majalengka, wilayah Kecamatan Sukahaji, Jum’at (28/6/2019).

“Keputusan MK sudah diketahui bersama, kini saatnya semua masyarakat kembali bersatu untuk membangun bangsa ini,” katanya, Jum’at (28/6/2019).

Pria yang akrab disapa Kang Cece tersebut mengatakan bahwa Ansor sebagai bagian dari bangsa Indonesia tentunya selalu mengedepankan kemajuan bangsa dan keutuhan NKRI.

Baca Juga:  Mengenal Ragam Jenis Jerawat, Salah Satunya Sering Menyerang Wajah Kalian

“Kami ingin mengedepankan kepentingan dan keutuhan bangsa. Kami selalu berpolitik kebangsaan sesuai dengan yang diajarkan oleh kiai-kiai NU. Intinya apapun keputusan MK, Ansor ucapkan Alhamdulillah pasti terbaik untuk bangsa Indonesia,” ujarnya.

Kang Cece menambahkan, terkait dengan kondisi di Kabupaten Majalengka, kondusifitas daerah menjadi modal utama untuk membangun kemajuan diberbagai bidang. Oleh karenanya Ansor selalu mengajak semua unsur bersinergis khususnya peran pemerintahan kabupaten dan aparat keamanan untuk selalu berperan aktif mengajak koordinasi dalam membangun sinergitas.

Melalui kebersamaan semua pihak akan terbangun kondusifitas daerah sebagai modal pembangunan. Jangan lagi kecolongan baik pemkab maupun aparat dengan hadirnya kelompok-kelompok yang mencoba merusak kondusifitas bermasyarakat dan bernegara.

Baca Juga:  BPPD Bandung Klaim Kesadaran Bayar Pajak Meningkat

“Dengan label agama apapun bentuk kelompok dan gerakannya. Kami, Ansor selalu siap bersinergis dengan Pemkab maupun aparat keamanan,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Pengurus Cabang NU (PCNU) Kabupaten Majalengka H. Dedi Mulyadi, mengatakan Ansor merupakan badan otonom NU yang sangat aktif dan dinamis dalam berbagai aktifitas dan program kerjanya.

Melalui semangat anak muda yang tinggi dengan dilengkapi kemampuannya Ansor mampu menjadi pionier gerakan di tubuh NU. Melalui pertemuan Halal Bi Halal ini pasca keputusan MK tadi malam, tentunya contoh yang baik ditunjukkan oleh Ansor dalam membangun kebersamaan demi kemajuan bangsa ke depan.

Baca Juga:  SAKIP 2018, Cegah Pemborosan Anggaran Rp 64,8 Triliun

“Ini menjadi contoh bagi kita semua untuk terus bershilaturahmi membangun bangsa. Lihat saja, disini hadir semua keluarga besar NU dari mulai para Kiai, Banom NU dan Lembaga NU, Pemkab, aparat keamanan dan unsur lainnya”, ungkapnya.

Kegiatan tersebut juga diisi Tausiyah Kebangsaan oleh KH. Sarkosi Subkhi sebagai Mutasyar PC NU, tampaka hadir Rois Syuriah PC NU K. Yusuf Karim, Ketua PC NU H. Dedi Mulyadi, Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat H. Nasir, Asda II Kabupaten Majalengka H. Abdul Ghani, pihak kepolisian, Dandim, para Komisioner KPU dan Bawaslu Majalengka serta ratusan kader perwakilan Ansor dan Banser se-Kabupaten Majalengka.‎ (Rik)

Jabar News | Berita Jawa Barat