Warga Cirebon Tewas di Pintu Perlintasan Kereta Api Subang

JABARNEWS | SUBANG – Warga Cirebon tewas mengenaskan di pintu perlintasan Kereta Api Desa Tanjungrasa Kidul, Kecamatan Patokbeusi, Kabupaten Subang, Minggu (24/3/2019) sekitar pukul 08.15 WIB.

Korban diketahui bernama Agus Solehudin (30) Warga Blok Barat RT 02/03, Desa Babakan, Kecamatan Ciwaringin, Cirebon.

Agus yang mengendarai sepeda motor jenis Honda Beat Nopol E 4260 JN datang arah Utara menuju Selatan.

Baca Juga:  Operasi Yustisi di Rancaekek, Banyak Masyarakat Tidak Patuh Protokol Kesehatan

Saat di pintu perlintasan Kereta Api yang tanpa palang pintu, Agus tetap melajukan kendaraanya.

Naasnya, belum sempat dia melewati rel kereta, dari arah Jakarta muncul Kereta Gajawong 154 A yang langsung menyambar Agus

Baik sepeda motor maupun Agus, terpental 10 meter dari perlintasan kereta. Agus tewas di lokasi kejadian, sementara kendaraanya remuk setelah digilas kereta api. 

Baca Juga:  Satnarkoba Polres Cimahi Amankan 16 Tersangka, Ada PSK yang Jual Sabu-Sabu

“Sebelum kejadian korban sempat menanyakan alamat daerah Pabuaran sambil menggunakan head sheet di telinganya,” kata Toni, salah satu saksi mata yang melihat peristiwa tersebut, dilansir dari laman Tintahijau.com.

Tidak beberapa lama setelah kejadian, terlihat polisi bersama tim medis yang tiba dilokasi langsung melakukan pemeriksaan dan mengevakuasi jasad korban ke rumah sakit Central Medika Cikalong.

Baca Juga:  Pemkab Pangandaran Imbau Nelayan dan Masyarakat Waspadai Badai Siklon Tropis 94W

Petugas Poluska Kereta Api Ojatun mengatakan, kecelakaan tersebut diduga akibat kelalain pengendara yang mengenakan headshet saat berkendaraan.

“Mungkin akibat tidak mendengar ada kereta datang karena menggunakan head sheet ponsel,” ucap Ojatun. (Red)

Jabar News | Berita Jawa Barat