Sebuah Rumah Habis Dilahap Si Jago Merah, Dua Orang Tewas

JABARNEWS | BANDUNG – Musibah kebakaran kembali terjadi, kali ini si jago merah berhasil melahap habis rumah di Gang Masjid, Jalan Rajawali, Kecamatan Andir, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (24/6/2019). Akibatnya, dua orang tewas karena tidak sempat menyelamatkan diri.

Kepala Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung Dadang Iriana mengatakan api penyebab kebakaran diduga berasal dari tungku yang digunakan untuk memasak.

Baca Juga:  Objek Wisata Bukit Jamur Bandung, Cocok Untuk Hunting Foto Instagramable

“Memang diduga (korban) sering menggunakan tungku dan Beliau sudah tua, tidak terpantau dan tidak terlihat, sehingga api membesar dan api merembet,” kata Dadang di lokasi kebakaran.

Ia mengatakan saat mengetahui bagian rumahnya terbakar korban kemungkinan panik sehingga tidak segera menyelamatkan diri.

“Korban ini sudah tua, panik dan berdiam di sudut kamar mandi,” katanya.

Baca Juga:  Stop Untuk Menilai Seseorang dari Luarnya Saja, Ingat Itu Capricorn, Aquarius dan Pisces

Jenazah korban yang bernama Yani (59) dan Suratmi (80), menurut dia, sudah dievakuasi dari tempat kejadian menggunakan ambulans.

“Korban tidak terbakar, saat ini kedua korban oleh petugas sudah ditangani,” katanya.

Dadang mengatakan kedua korban diduga meninggal dunia karena kekurangan oksigen lantaran terjebak di kamar mandi yang diliputi asap kebakaran.

Baca Juga:  Jabarnews Resmi Jadi Media Partner Indonesia Idol 2023, Ajak Penyanyi Muda di Jawa Barat Berkancah di Tingkat Nasional

Menurut dia, api yang membakar rumah kedua korban berhasil dipadamkan sekitar 20 menit setelah petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi kebakaran. Saat ini petugas masih melakukan proses pendinginan untuk memastikan api tidak muncul lagi.

Sebelumnya, petugas sedikit kesulitan mencapai lokasi kebakaran karena berada di gang sempit di permukiman padat penduduk. (Ara)

Jabar News | Berita Jawa Barat